Jaga Kesehatan Mata: Simak 5 Rekomendasi Makanan dari BAN-wolf berikut ini!

JABAREKSPRES.COM – Di era serba digital seperti saat ini, banyak hal yang dapat kita lakukan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Cukup dengan melakukan pencarian melalui komputer atau gawai yang biasa kita gunakan.

Tak hanya itu, mendapatkan hiburan hingga menangani sebuah pekerjaan dapat dengan mudah diakses. Hal ini yang terkadang memerlukan screen time berjam-jam dan memberikan dampak tersendiri bagi kesehatan mata.

Di sisi lain, menjaga kesehatan mata mungkin belum menjadi isu yang penting bagi banyak orang. Terlebih, kita sudah cukup familiar dengan pola work from home yang seharusnya dapat memudahkan kita dalam menjaga asupan nutrisi selama bekerja.

Perlu Anda ketahui bahwa vitamin A, C, E, dan Omega-3 hingga Zinc dapat mencegah atau memperlambat degenerasi makular dan pertumbuhan katarak dengan memberikan nutrisi yang baik untuk mata. Selain itu, dapat diperkuat dengan Lutein dan Antosianin yang biasanya terkandung di dalam buah bilberry.

Ada banyak pilihan makanan yang mengandung vitamin dan nutrisi yang baik bagi kesehatan mata. Oleh karena itu,  salah satu shipper Ninja Xpress, yaitu BAN – Wolf, akan memberikan beberapa rekomendasi makanan yang baik untuk kesehatan mata:

1. Telur, Anda dapat membuat olahan telur untuk menu sarapan karena kuning telur mengandung vitamin A, lutein, zeaxanthin, dan zinc yang penting untuk menjaga mata Anda tetap sehat.

2. Ikan, kandungan omega-3 yang terdapat pada ikan seperti Tuna, Salmon, Trout hingga ikan Kembung menjadikan tubuh Anda menyerap minyak ikan yang kaya akan omega-3 dan baik untuk kesehatan mata. Pastikan Anda mengkonsumsi fatty fish atau ikan yang memiliki minyak di usus dan jaringan tubuh mereka.

3. Buah, pastikan buah yang Anda konsumsi kaya akan vitamin C dan antioksidan yang dapat bermanfaat untuk melawan kerusakan mata terkait usia. Berbagai jenis buah seperti lemon, jeruk bali, jeruk nipis, blueberry hingga bilberry dapat membantu Anda menjaga mata supaya tetap sehat.

Selain kaya akan antioksidan, buah blueberry dan bilberry dapat membantu meningkatkan penglihatan bagi orang yang menderita glaukoma ketegangan normal, yaitu jenis glaukoma di mana saraf optik rusak. Terlebih lagi, saat ini sudah tersedia produk suplemen herbal Bilberry yang praktis dan aman dikonsumsi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan