BANDUNG – H-2 menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah masyarakat Pasar Baru Trade Center masih terus dipadati oleh masyarakat.
Dari pantauan Jabar Ekspres di lokasi, masyarakat silih berdatangan ke Pasar Baru Trade Center untuk membeli pakaian yang akan dikenakan pada saat Hari Raya Idul Fitri nanti.
Menurut Salah Seorang pengunjung, Inong (69) mengatakan bahwa dirinya memang sering belanja di Pasar Baru ini tidak hanya di momen lebaran saja.
“Memang suka belanja di sini (Pasar baru), engga waktu lebaran saja, hari biasa juga sering,” katanya saat ditemui di Pasar baru, Sabtu (30/4).
Sementara itu, salah seorang pedagang pakaian, Rizal (25) mengatakan moment lebaran kali ini dirasa cukup baik bagi para pedagang khususnya di Pasar Baru.
Dia menyebut, pada moment lebaran kali ini, dagangannya bisa keluar hingga 60 peaces per harinya dibandingkan dua tahun sebelumnya saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) diberlakukan.
“Kondisi sekarang cukup bagus ya dibandingkan kemarin pas dua tahun ke belakang (Di masa Pandemi Covid-19). Kalau dulu barang tuh engga keluar sama sekali (tidak terjual, red) tapi kalau sekarang 60 per hari bisa kejual,” ujarnya.
Di tempat yang berbeda, menurut Ketua Himpunan Pedagang Pasar Baru (HP2B) Iwan Suhermawan menjelaskan untuk kondisi saat ini rata-rata pengunjung Pasar Baru bisa mencapai 3.000 orang per harinya.
“Kondisi sekarang sangat bagus dibandingkan dua tahun kebelakang. Dan pengunjung saja rata-rata bisa sampai 3.000 orang per harinya, bahkan selama dua Minggu terakhir waktu puncaknya itu pengunjung bisa sampai 10.000 orang,” ungkapnya.
Namun meskipun saat ini kondisi di Pasar Baru tengah membaik, Iwan mengaku masih jauh berbeda dibandingkan pada tahun 2019 lalu pada saat kondisi masih normal.
“Kalau kondisi waktu masih normal itu (tidak ada Pandemi Covid 19) pengunjung bisa sampai 20.000, tapi kan sekarang kan masih dimasa Pandemi, lalu kondisi ekonomi di masyarakat juga belum stabil dan daya beli masyarakat juga belum membaik,” ucapnya.
Sehingga dengan adanya kondisi seperti saat ini, Iwan berharap ke depannya kondisi daya beli masyarakat khususnya ke Pasar Baru dapat meningkat kembali.