Brand  Zoleka Gelar Aksi Peduli Sosial, Bagikan Sembako untuk Warga Bekasi

BEKASI – Sebagai bentuk kepedulian, salah satu brand Zoleka menggelar aksi peduli untuk membantu sesama yang terkena dampak pandemi.

Irene Ridjab founder Brand Zoleka mengatakan, pandemi Covid-19 mengakibatkan sejumlah aktivitas ekonomi terpaksa harus dibatasi oleh pemerintah.

Menurutnya, pada Sabtu (27/11) Zoleka berkesempatan untuk membantu masyarakat di Desa Banjarsari RT 06/RW 04, Kecamatan Sukatani, Bekasi. Bantuan tersebut berupa pemberian 100 paket sembako.

‘’Sungguh senang Zoleka dapat berbagi disini dan kedepannya akan lebih semangat lagi untuk berbagi kepada warga yang benar-benar membutuhkan,’’kata Irene.

Sistem pemberian pun di lakukan melalui kupon, dan kupon dibagikan melalui RT setempat. Menurut Marwan (Ketua RT 06 RW 04), beberapa warga  yang mapan  tidak dikasih kupon.

“Kita kasihnya ke yang susah, ya anggaplah pekerjaannya yang susah tuh ada yang ngasak, (pencari padi bekas orang/petani), tukang sumur, ada yang tukang becak ” ungkapnya.

‘’Kebijakan tersebut untuk mengurangi laju penularan corona di masyarakat. Tapi justru berimbas pada berkurangnya penghasilan masyarakat,’’tambah Irene.

berkurangnya penghasilan merupakan dampak utama pandemi virus corona Covid-19 yang paling dirasakan masyarakat. Sebanyak 60,3% masyarakat setuju dengan dampak tersebut.

Pemerintah terus berupaya untuk membantu masyarakat yang terkena dampak dari wabah ini. Zoleka, salah satu brand fashion tanah air ikut bergerak dalam membantu pemerintah meringankan beban masyarakat yang terkena dampak covid 19.

” Kami mengucap banyak terimakasih kepada Zoleka dan para donatur karena sudah membantu warga kami dengan sembako ini, mudah-mudahan perusahaan Zoleka dan para donaturnya Allah berikan tambahan rezeki dan panjang umur sehat badan serta diberikan kemajuan, aamiin ” ujar Marwan salah seorang warga setempat.

Zoleka mengajak siapapun yang ingin bergabung atau berkolaborasi dalam menjalankan program kemanusiaan ini.

“Bagi masyarakat atau individu yang hendak berkontribusi menyebarkan kebaikkan bersama Zoleka dapat menghubungi kami atau mengunjungi alamat website untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait program sosial Zoleka lainnya ” tutup Irene (red)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan