DAYEUHKOLOT – Ratusan siswa mengikuti vaksinasi massal yang digelar di sekolah SMK Assalam Bandung di Desa Cangkuang Kulon, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Rabu (8/9).
Kepala Sekolah SMK Assalam Bandung, Luthfi Almanfaluthi mengungkapkan, guna melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) agar aman dan nyaman, pihaknya berupaya memberikan vaksinasi terhadap 600 siswa.
“Kita mendapatkan vaksin lebih cepat dari sekolah lainnya. Karena kita mengharapkan agar aman dalam proses pembelajaran,” ungkap Luthfi saat wawancara di SMK Assalam.
Oleh karena itu, pihak sekolah segera mencari cara agar para siswa segera mendapatkan vaksin. Sekolah berkoordinasi dengan Polsek Dayeuhkolot dan Puskesmas Cangkuang untuk menyelenggarakan vaksinasi massal ini.
“Alhamdulillah kita diberikan vaksin lebih cepat,” ujar Luthfi.
Dikatakan Luthfi, total keseluruhan siswa sebanyak 600 orang. Di antaranya ada yang sudah divaksin sebanyak 25 orang. Sebelum vaksinasi, sekolah melakukan tracing terlebih dahulu karena ada siswa penyintas Covid-19. Siswa tersebut baru akan mendapatkan vaksin dalam waktu tiga bulan ke depan.
“Kita juga memfilter siswa yang memiliki penyakit bawaan. Dan yang datang ke sini harus seizin orang tua,” jelasnya.
Sebelum vaksinasi, sekolah mengatur protokol kesehatan agar peserta vaksin tidak berkerumun. Sejak awal masuk, semua siswa dicek suhu tubuhnya. Antrian harus berjarak. Siswa harus masuk ke ruang kelas masing-masing agar tidak berkerumun.
“Alur proses dari mulai masuk hingga sesudah divaksin, kita siapkan tempat-tempatnya. Hal ini agar tidak ada kerumunan selama vaksinasi ini berjalan,” ungkapnya.
Selain siswa, Luthfi pun mengaku 50 orang guru dan karyawan sudah mendapatkan vaksinasi sebelumnya. “Mudah-mudahan apabila semua divaksin, pembelajaran lebih tenang dan nyaman,” paparnya.
Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Tedi Rusman mengatakan, pelaksanaan vaksinasi massal di SMK Assalam merupakan program Kepolisian dalam rangka percepatan vaksin, sekaligus membantu Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung.
“Dosis yang diberikan untuk 600 siswa. Kegiatan ini termasuk salah satu target Polsek Dayeuhkolot yang harus dilaksanakan setiap minggunya,” kata Tedi.
Selain di Sekolah, Tedi pun mengungkapkan, akan menyasar sekolah-sekolah lainnya yang ada di wilayah Kecamatan Dayeuhkolot. Senin depan, rencananya vaksinasi massal akan dilaksanakan di SMK Al-Amanah.