Wow! Inilah Kekayaan Cristiano Ronaldo

Sejak kemunculannya pada tahun 2003 silam, Cristiano Ronaldo sudah menyepakati kontrak dengan perusahaan Aparel ternama asal Amerika Serikat, bahkan kontraknya telah diperpanjang menjadi kontrak seumur hidup ! Nilai kontraknya juga tidak main-main, mencapai angka 18,7 Triliyun Rupiah!

Tapi tentu saja, Nike bukan satu-satunya Brand Besar yang mencapai kesepakatan kontrak dengan Cristiano Ronaldo. Faktanya yang bersangkutan juga mencapai kesepakatan dengan sejumlah brand ternama lainnya seperti Tag Heuer, Castrol, Armani, Coca Cola, KFC, Konami, Fly Emirates. Sama seperti Nike, kontrak yang disepakati antara Cristiano Ronaldo dengan perusahaan-perusahaan tersebut juga tidak main-main. Yang jelas, dengan semua penghasilan yang dia dapatkan dari Bisnis Pribadi dan Sponsor-sponsor tersebut, yang bersangkutan kini jadi pemain sepakbola terkaya di dunia. Dia memiliki banyak koleksi mobil mewah Ronaldo yang bahkan ada seharga 7 Milyar Rupiah ! Bisa dibayangkan berapa besaran uang yang harus dikeluarkan Cristiano Ronaldo untuk membayar pajak kendaraan-kendaraan super mahal yang dia miliki.

Tak sampai disitu, dengan kekayaannya tersebut, Ronaldo juga berhasil membangun sebuah museum pribadi Cristiano Ronaldo yang berisi semua prestasi dan gelar yang pernah dia capai selama berkarir sebagai pemain sepakbola. Rumah mewah CR7 juga merupakan barang yang terlihat ‘kecil’ di mata Mega bintang Juventus ini. Jika ditotal, ditaksir kekayaan Cristiano Ronaldo menyentuh angka 230 Juta Poundsterling, atau nyaris setara dengan 5 Triliyun Rupiah ! Angka tersebut melampaui capaian Lionel Messi selaku rival abadinya di atas lapangan, dan pebasket ternama LeBron James. (bbs/tur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan