Emil dan Petinggi PDIP Lakukan Penanaman Pohon di Ciwidey

BANDUNG –  Jajaran petinggi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendatangi  Pusat Penelitian Teh dan Kina (PPTK), Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Minggu (2/2).

Kedatangan mereka untuk melakukan kegiatan penghijauan di lahan-lahan kritis yang dilakukan secara serentak di daerah aliran sungai (DAS) Citarum.

Sekretaris DPP PDIP Hasto Kristiyanto memimpin langsung jalannya acara mengatakan, PDI Perjuangan melakukan penghijauan merupakan puncak dari rangkaian kegiatan gerakan mencintai bumi yang wajib diikuti oleh seluruh anggota dan kader PDI Perjuangan.

“Gerakan mencintai bumi ini ditandai dengan menanam pohon, membersihkan daerah aliran sungai (DAS), juga melakukan proses pengelolaan sampah dari rumah tangga, serta melakukan gerakan menyelamatkan sumber-sumber mata air,” katanya.

 

Menurut Hasto, gerakan mencintai bumi adalah sebuah gerakan untuk menunjukkan bahwa berpolitik itu juga merawat kehidupan. Sebab, masalah politik itu menyentuh hal yang sangat fundamental.

‘’ Jadi kita harus tahu bagaimana kita bertanggung jawab, tidak hanya kepada manusia, tapi juga pada keseimbangan alam raya,” katanya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, bibit pohon pada lahan kritis sepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum, dalam sebuah gerakan bernama Leuweung Padjadjaran yang digagas Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia Perjuangan.

Gerakan Leuweung Padjadjaran dimulai dari kaki gunung Patuha, tepatnya Desa Kampung Gambung, Kecamatan Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Minggu (2/2/20). Gerakan lingkungan dari partai politik melengkapi gerakan penanaman 25 juta pohon yang akan dicanangkan Pemda Provinsi Jawa Barat bulan depan.

Kang Emil mengapresiasi gerakan Leuweung Padjajaran karena akan mampu merehabilitasi 25 persen seluruh lahan kritis di sepanjang DAS Citarum.

“Saya apresiasi dengan pencanangan Leuweung Padjajaran ini karena kami juga lagi siap-siap mencanangkan program penanaman 50 juta pohon di Jabar yang akan dilakukan pada bulan depan, sehingga ini melengkapi,” ujarnya. (win/yan)

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan