NGAMPRAH– Sebuah pabrik kapas yang berlokasi di Kampung Cipatik, RT 04/01, Desa Cipatik, Kecamatan Cihampelas, ludes terbakar pada Senin (15/7) siang. Kebakaran yang diperkirakan terjadi sekitar pukul 13.30 WIB tersebut menimbulkan kepulan asap tebal yang membungbung tinggi sehingga membuat warga sekitar panik.
Salah seorang warga, Hidayat,26, menyatakan, saat mengetahui terjadinya kebakaran besar tersebut, dirinya bersama warga lainnya mencoba untuk menyelamatkan diri.
Sebab, diakuinya, tiba-tiba api sudah membesar disertai kepulan asap pekat yang sangat tebal. “Saya dan warga lain langsung menyelamatkan diri untuk menjauh dari lokasi karena bahaya juga,” katanya di lokasi, kemarin.
Saat kejadian, angin juga berhembus dengan kencang sehingga api bisa saja menjalar ke tempat lain. Apalagi lokasi pabrik juga berdekatan dengan bangunan pabrik lain dan sekolah SMA dari Yayasan Nurul Salam. Pegawai pabrik dan warga pun berupaya mencegah api menjalar ke bangunan lain sambil menyiram api dengan alat seadanya sambil menunggu petugas damkar tiba.
Kabid Pemadam Kebakaran pada Dinas Satpol PP dan Damkar KBB, Nanan Sunandar menyebutkan, pabrik yang terbakar itu adalah PT Citra KSS yang memproduksi kapas. Api dengan cepat membesar karena banyaknya barang-barang yang mudah terbakar di lokasi kejadian. Terlebih cuaca yang sedang panas terik dan hembusan angin kencang membuat api cepat merembet.
“Petugas kami langsung menuju lokasi, meski sempat terhambat kemacetan di Cimareme tapi masih bisa tiba di lokasi dan melakukan pemadaman,” ucapnya.
Terkait penyebab kebakaran pihaknya beserta dengan aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan. Sedangkan saat ini api sudah berhasil dipadamkan dan dilanjutkan dengan proses pendinginan. Pihaknya menerjunkan sebanyak empat unit mobil pemadam dari KBB dan dibantu lima unit damkar dari Kabupaten Bandung yang turut membantu proses pemadaman.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kami juga mendapat bantuan mobil damkar dari Kabupaten Bandung untuk memadamkan api yang cukup besar ini,” pungkasnya. (drx)