Kontrak Gomez Belum Jelas

NGAMPRAH– Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menyebutkan, kemun­gkinan besar tidak akan akan mem­perpanjang kontrak bagi Mario Gomez lantaran alasan ada masalah serius bersama manajemen PT. Persib Bandung Bermartabat (PBB).

Umuh mengatakan jika pelatih Ar­gentina ini tidak akan bekerjasama lagi bareng bos dari Persib Glenn Su­gita serta direktur Teddy Tjahyono.

“Mario Gomez kemungkinan tidak akan diperpanjang (kontraknya) ka­rena ada masalah internal. Mario Go­mez sudah bilang, kalau masih ada Glenn (Sugita) dan Teddy (Tjahjono), dia tidak mau di Persib,” ungkap Umuh dikutip simamaung.com, kemarin.

“Pak Glenn (Sugita) itu Direktur Utama, Pak Teddy Tjahjono Direktur. Dua-duanya bertanggung jawab pada PT. PBB,” lanjut Unuh menerangkan.

Masalah tersebut berawal dari ke­inginan Gomez yang ingin naik gaji. Setelah permintaan dikabulkan, Gomez meminta untuk gaji penerjemah se­kaligus asistennya Fernando Soler ikut naik dengan presentase yang sama.

“Mario Gomez minta naik gaji, ditur­uti oleh Pak Glenn. Gajinya naik 50 persen, kalau tidak salah. Lalu Fer­nando Soler juga ikut-ikutan meminta kenaikan gaji, sudah dituruti juga, naik 20 persen, tapi Fernando Soler tidak mau. Dia memaksa ingin kenaikannya sama seperti Mario Gomez,” bebernya.

Manajemen Persib sebenarnya mem­berikan peluang Gomez guna menda­patkan gaji lebih tinggi asalkan ia tidak membawa asistennya tersebut terlibat di dalam tim. Total gaji Soler nantinya akan diberikan kepada Gomez, ken­dati demikian pelatih 61 tahun itu dikabarkan menolak.

“Persib ingin Mario Gomez sendiri tanpa Fernando Soler karena satu dan lain hal, tapi dia (Gomez) tidak mau. Karena tidak ada jalan tengah, kemun­gkinan besar kerja sama Persib dan Mario Gomez tidak diperpanjang,” terang Umuh.

Sementara, Gomez menerangkan bahwa kon­traknya ber­sama Persib adalah satu tahun dan opsi perpan­jangan satu tahun kemudian. De­sember ini adalah bulan dimana kontraknya akan ditentukan lanjut atau tidak.

“Kontrak saya adalah satu plus satu, dan hanya soal itu kita selesaikan (kompetisi) ini dulu, baru kita obrolkan lagi, seperti itu,” jelas Mario Gomez. Dirinya belum mau membahas masalah kontrak di Per­sib saat ini. Ia profesional dan bakal me­nyelesaikan terlebih dahulu laga terakhir Maung Bandung kontra Barito Putera Minggu (9/11/2018) mendatang.

Tinggalkan Balasan