Sabet Juara Umum Lomba Mobil Mini Hidrogen

BANDUNG – Tim Avril SMP Istiqamah Bandung keluar sebagai juara Lomba Mobil Mini Hidrogen Lego, mengalahkan lima sekolah lainnya, SMAN 3 Bandung, SMAN 19 Bandung, SMAN 1 Bandung, SMAN 2 Bandung, dan SMPN 35 Bandung.

Mobil tim Avril, berhasil menembus jarak tempuh paling jauh, yaitu 30 meter. Tim ini beranggotakan Avrillaverda Nariswari Astradika, Zahra Nabillah Rusydah Hidayat, dan Amanda Fitriani Rachdian.

Sebelumnya, rekor paling jauh dipegang oleh Tim No Name dari SMAN 19 Bandung dengan jarak 27.1 meter. Meski memunculkan pemenang, Bandung tidak bisa mengirim perwakilan untuk dilombakan dengan perwakilan daerah lainnya.

Hal ini dikarenakan tidak ada satu peserta pun yang berhasil menembus posisi tiga besar se-Jawa dan Sumatera.

“Meskipun SMP Istiqamah pemenang jarak paling jauh 30 meter dari sekolah lainnya di Bandung, (posisi) SMP ini masih dibawah SMAN Sumsel yang masih di atas peringkat pelajar lainnya,” ujar Humas Lomba Mobil Mini Hidrogen Lego, Diaz saat dihubungi melalui telepon seluler, beberapa waktu lalu.

Meskipun begitu, Diaz mengatakan SMP Istiqamah tetap mendapat penghargaan berupa trofi dan piagam yang diberikan langsung oleh penyelenggara, Ecubes Arcola dan Serba Dinamik.

Kegiatan ini sudah digelar sejak Kamis (23/8) dan diikuti oleh enam sekolah yang ada di Bandung. Di hari kamis itu, SMAN 1 Bandung, SMAN 2 Bandung, dan SMPN 35 Bandung sudah mengikuti perlombaan tersebut.

”Saya sangat salut terhadap siswa yang mengikuti lomba mobil mini hidrogen lego di Bandung ini, sangat antusias dan terkejut. Siswa yang masih duduk di bangku SMP bisa mengalahkan kakak-kakaknya yang sudah SMA,” ungkap Diaz. (azu)

Tinggalkan Balasan