Kampanye dari Udunan, Relawan Ridwan Kamil Deklarasikan Gerakan di Pilgub

Emil mengaku, sudah bertemu dengan sejumlah pimpinan Dewan Pimpinan Cabang Partai Golkar, termasuk seluruh pimpinan Golkar di 27 kota/kabupaten di Jawa Barat. Bahkan, dia sudah membicarakan soal penolakan itu dengan Sekretaris Jenderal Partai Golkar Jawa Barat Ade Barkah.

”Saya sudah bertemu dengan Ketua DPC Golkar. Jadi dinamika itu memang ada. Saya juga sudah ketemu Sekjen DPD-nya, ketemu ketua 27 kota/kabupaten yang menyatakan menolak keputusan DPP. Dinamika itu nanti akan terkondisikan sendiri. Jadi tidak ada masalah,” urai Emil.

Sebelumnya, 626 pengurus kecamatan Golkar di Jawa Barat menolak keputusan DPP yang mengusung Ridwan Kamil dengan Daniel Muttaqien dalam pemilihan kepala daerah Jawa Barat. Bahkan ke-626 pengurus itu bakal menggugat DPP Golkar ke mahkamah partai. Seluruh kader Golkar Jawa Barat juga menyatakan tidak akan menggerakkan mesin partai jika DPP Golkar tidak mengusung Dedi Mulyadi.

Di tempat yang sama, Ketua DPW Partai Nasdem Jabar Saan Mustopa mengatakan, Partai Nasdem mengundang Emil di acara ulang tahun partainya adalah sekaligus untuk mensosialisasi Kang Emil sebagai calon gubernur di Karawang. “Kami fokus pada November sampai akhir tahun ini untuk sosialisasi Kang Emil ke daerah Pantura, khususnya Karawang Utara, Rengasdengklok.

”Kita ingin memperkuat basis dukungan Ridwan Kamil di Pantura. Bukan berarti di Pantura tidak kuat, tapi kita maksimalkan di daerah-daerah yang suara dukungannya belum maksimal,” ungkapnya.

Mengomentari wakil Kang Emil yang sekarang sedang ramai dibicarakan, Saan mengungkapkan jika Nasdem dari awal sepenuhnya menyerahkan soal wakil ke Kang Emil karena Nasdem menghargai apa yang menjadi otoritas Emil.

”Kalau nanti kita paksakan dan Emil nggak cocok kan problem. Dalam perjalanannya, kita tidak ingin gubernur tidak cocok dengan wakilnya hanya karena partai memaksakan diri mengajukan wakilnya. Ada beberapa contoh kepala daerah tidak cocok dengan wakilnya yang akhirnya pembangunan daerah terbengkalai,” urai Saan.

Partai Nasdem adalah partai pertama yang mendukung Ridwan Kamil untuk maju dalam kontestasi Pilkada Jabar. Hingga kini, Kang Emil sudah diusung 4 partai dengan total 38 kursi DPRD. Rinciannya, Partai Nasdem (5 kursi), PKB (7 kursi) dan PPP (9 kursi) dan Golkar 17 kursi telah lebih dulu memberi ‘tiket’ Kang Emil ke Pilgub Jabar. (pan/yan/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan