Acil Sampaikan Surat ke Presiden

jabarekspres.com, BANDUNG – Adanya pemberlakuan Peraturan Kementrian Lingkungan Hidup (Permen) Nomer 39 LH mendapat reaksi keras dari sejumlah akataivis lingkungan di Jawa Barat (Jabar)

Ketua Forum Jaga Lembur yang juga Musisi Senior Acil Bimbo menegaskan, keberadaan Permen LH 39 hanya akan membuat hutan lindung yang selama ini dikelola haknya oleh Perhutani akan di komersilkan.

Menurutnya, masalah ini harus menjadi perhatian semua pihak. Sebab, sejak Permen ini diterbitkan pemerintah daerah tidak pernah dilibatkan dan terjadi tumpang tindih aturan pengelolaan hutan. Sehingga sudah selayaknya aturan itu ditinjau kembali.

“Jadi harus ditinjau ulang Permen itu, dan saya sudah ajukan gugatak Judicial Review (JR) ke Mahkamah Agung (MA),”jelas Acil ketika ditemui belum lama ini

Menurutnya, keberadaan hutan di Gunung Rakutak sebetulnya hanya sebagian kecil saja yang rusak. Sehingga harus dilakukan reboisasi secara terus menerus. Bukan diganti menjadi lahan pertanian kentang atau perkebunan.

Kawasan tersebut merupakan hulu dari Sungai Citarum yang memiliki nilai kesakralan bagi masyarakat Sunda. Sehingga, keberadaannya harus dijaga dan tidak boleh di ganggu.

“Kalau dalam bahasa sundanya itu namanya Kabuyutan, harus dijaga dan tidak boleh diganggu,”cetus Acil.

Dirinya menilai, langkah yang dilakukan kementrian LH terbilang ceroboh dan cenderung mencampuri urusan rumah tangga kementrian lainnya. Sehingga, bisa membagi bagikan lahan ke masyarakat. Sehingga, pemberlakaukan Permen ini diduga akan ada usaha pencaplokan lahan-lahan hutan lindung pengelolaannya sebenarnya sudah di atur undang undang.

Selain itu, KLH seperti memiliki kewenanagan yang luar biasa. Sebab, dalam programnya dapat mengurusi rakyat miskin dengan diberi lahan untuk bertani. Padahal, sejak jaman mentri Emil Salim belum pernah melakukan seperti itu.

“Ini ada apa sebenarnya, soalnya sejak tahun 80 an berkecimpung menajdi relawan lingkungan belum pernah ada kejadian seperti ini,”kata Acil.

Untuk itu, sebagai ungkapan dan bentuk kekecewaan terhadap pemerintah, dirinya akan membuat surat terbuka kepada presiden agar menjadi perhatian serius.

“Nanti akan saya tulis dan disebar di Media Sosial dan media-media lainnya,”ucap penyanyi legendaris ini.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan