Kwarcab Kota Bandung Siap Beda

jabarekspres.com, BANDUNG – Gerakan Pramuka Cabang (Kwarcab) Kota Bandung dipilih sebagai tuan rumah untuk menyelenggarakan hari ulang tahun (HUT) Pramuka ke-56, yang akan dilaksanakan pada 14 Agustus 2017 mendatang. Sejumlah persiapan pun telah dilakukan oleh Kwarcab Kota Bandung guna menyuguhkan hal yang berbeda agar lebih semarak dan sukses.

Ketua Kwarcab Kota Bandung, Yossi Irianto, mengatakan, sebagai tuan rumah peringatan HUT Pramuka Ke-56, dalam menyambut acara tersebut pihaknya mulai melakukan berbagai persiapan termasuk tempat yang akan digunakan. Menurutnya, peserta yang akan hadir pada pelaksanaan tersebut diperkirakan mencapai 20 ribu peserta anggota pramuka se-Jabar.

“Kami sudah mulai melakukan persiapan. Karena nanti kita targetkan sebanyak 20 ribu anggota pramuka untuk hadir. 16 ribu diantaranya dari Kota Bandung, sisanya lura kota Bandung” katanya kepada wartawan di Balaikota Bandung, Senin (05/06) kemarin.

Yossi menambahkan, pihaknya akan menyuguhkan konsep yang berbeda dan menarik pada HUT Pramuka ke-56 nanti. Dimana pada pelaksanaan nanti, pihaknya akan menggabungkan berbagai bidang termasuk kuliner dan kreativitas sebagai upaya  menggerakan roda ekonomi di Kota Bandung.

“Konsep perayaan harus ke kinian. Pancasila sebagai falsafah yang harus dipertahankan, semangat Bhineka Tunggal Ika menjadi poin penting dalam konsep tahun ini. Kami akan kerjasama dengan sejumlah sponsor. Jadi nanti akan ada stan-stan untuk menggerakan ekonomi di Kota Bandung agar ada dan terasa manfaatnya dari kegiatan pramuka ini,” jelas Yossi.

Lebih lanjut Yosi memaparkan, dengan kurun waktu dua bulancukup untuk melakukan sejumlah persiapan. Pihaknya agar bergerak cepat untuk mempersiapkan segala kebutuhan nanti. Sehingga apa yang diharapkan pada pelaksanaannya bisa tercapai sesuai dengan apa yang diharapkan.

“Agar pelaksanaan tersebut bisa berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Untuk itu peran serta semua pihak sangat dibutuhkan demi suksesnya kegiatan tersebut,” pungkasnya.  (pan/gun)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan