Sergio: Yakin Tim Lebih Siap

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Striker Persib Bandung Sergio van Dijk berkeyakinan skuad Persib Bandung lebih siap saat menghadapi Persiba Balikpapan. Acuannya, dua pertandingan uji coba melawan Perses Sumedang dan PSGC Ciamis. Meski, laga uji coba terakhir hanya meraih hasil imbang.

Untuk diketahui, Persib akan menghadapi Persiba Balikpapan, di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Sabtu (1/10). Ini menjadi laga kandang pertama Persib di putaran kedua Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016.

”Dari hasil uji coba kemrain, kita bisa lihat apa yang harus diperbaiki untuk pertandingan melawan Persiba. Saya yakin ini akan jadi satu perbaikan untuk kami,” kata Sergio.

Pemain berkepala plontos ini mengatakan, timnya akan terus bekerja bangkit, bekerja keras dan memperbaiki kekurangan. Striker naturalisasi asal Belanda ini berharap, duel kandang perdana putaran kedua ini membuahkan kemenangan, setelah terpaksa ngernyitkan dahi karena kalah di dua lawatan: Sriwijaya FC 3-0 dan Bali United 1-0.

”Kita masih ada waktu beberapa hari untuk mematangkan persiapan. Kemarin, latihan banyak ke fisik, sekarang mulai taktik. Masih ada waktu untuk memperbaiki taktik kami. Saya yakin kita bisa bangkit,” ungkap Sergio. (vpc/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan