Partai Uji Coba Tak Menjadi Ukuran Tim

bandungekspres.co.id – PELATIH Persib Djadjang Nurdjaman menyebutkan kemenangan 2-0 dalam uji coba melawan Perses Sumedang, Minggu (25/9) bukanlah gambaran untuk pertandingan menghadapi Persiba Balikpapan di ajang Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016. Menurutnya, dengan kondisi lapangan Stadion Ahmad Yani-venue laga-yang tak mendukung, membuat permainan Taufiq cs bukan ukuran guna menghadapi laga TSC mendatang.

Kondisi Stadion Ahmad Yani, memang bisa disebut tak layak untuk menggelar pertandingan Persib. Mau tak mau para punggawa Maung Bandung bermain lebih berhati-hati. Aliran bola pun terhambat dengan kondisi lapangan, skema permainan tak sepenuhnya bisa dijalankan.

”Memang tadi saya sampaikan kepada pemain, ini (pertandingan) tidak jadi ukuran karena memang kalau diukur untuk jadi sebuah persiapan menjelang tanggal 1 (vs Persiba) itu enggak bisa, karena ini lapangan sama sekali tidak layak. Jangankan untuk sprint untuk kontrol bola saja terpeleset semua, licin sekali,” ungkap Djadjang ditemui usai laga.

Faktor yang membuat Persib mampu lebih unggul dari Perses Sumedang adalah kualitas individu yang jauh mencolok. Dua gol yang tercipta melalui David Laly dan Yandi Sofyan pula tidak lepas dari keunggulan kemampuan pemain Persib meracang sebuah serangan dalam situasi lapangan buruk.

”Tapi secara individu kita unggul kualitas dari pada mereka hingga kita bisa mengontrol pertandingan. Tapi tetap ini bukan menjadi satu ukuran, lawannya juga di bawah kita, kita hanya kesulitan soal lapangan saja,” imbuh Djanur sapaan akrab Jajang.

Selanjutnya Persib akan berkunjung ke markas PSGC Ciamis guna menjajal mereka di Stadion Galuh, Senin (26/9) sore. Ini merupakan kali kedua ditahun 2016 Persib bertemu PSGC, pasca sebelumnya Persib menyempatkan beruji tanding jelang digelarnya TSC. Kala itu Dejan Antonic masih meukangi Atep dan kolega di tim.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan