Juventus Makin Perkasa dengan Kekuatan Uangnya

bandungekspres.co.id – Hegemoni Juventus di Serie A, tampaknya, makin sulit dibendung pesaingnya. Hal itu terjadi setelah Gazzetta dello Sport mengungkap bujet Juve musim ini. Untuk gaji pemain, pelatih, tim medis, dan pengelola rumput stadion, klub berjuluk La Vecchia Signora tersebut menggelontorkan dana sampai Rp 3,23 triliun.

Menang banyak. Ya, begitulah ungkapan kekinian yang pantas ditahbiskan untuk Juventus dalam calciomercato atau bursa transfer di Italia musim panas tahun ini. Sukses melepas Paul Pogba ke Manchester United dengan status pemain termahal dunia (EUR 105 juta atau Rp 1,54 triliun), Juve tidak lantas kipas-kipas dengan segepok duit tersebut.

Peraih scudetto Serie A 32 kali itu juga melakukan belanja besar. Ada enam nuovo giocatore (pemain baru) yang didatangkan ke Turin. Semuanya berharga mahal. Yang paling mahal, tentu saja, Gonzalo Higuain. Untuk mendapatkan capocannoniere dengan 36 gol bersama Napoli musim lalu itu,  Juve harus merogoh kocek EUR 90 juta (Rp 1,32 triliun).

Bukan hanya menjadikan Higuain sebagai pembelian termahal dalam sejarah sepak bola Italia, gaji striker 28 tahun asal Argentina itu pun tak kalah selangit. Yakni, mencapai EUR 7,5 juta (Rp 110,13 miliar) per tahun. Naik EUR 2 juta (Rp 29,37 miliar) ketimbang yang diterimanya di Napoli.

Dengan bayaran tersebut, Higuain sekaligus menjadi pemilik gaji tertinggi di Serie A. Menggusur gelandang AS Roma Daniele De Rossi yang selama beberapa musim terakhir di Serie A menyandang predikat tersebut seiring dengan menerima EUR 6,5 juta (Rp 95,4 miliar) Euro per tahun. ’’Ini seperti memindahkan ibu kota (Italia) dari Roma ke Turin,’’ tulis Gazzetta dello Sport dalam rilisnya kemarin (7/9).

Benar saja. Overall, Juve juga memaklumatkan statusnya sebagai tim dengan pengeluaran gaji paling besar di Serie A 2016–2017. Imbas mengoleksi banyak pemain bintang dan mahal, klub milik keluarga Agnelli itu harus menggelontorkan uang hingga 145 juta euro (Rp 2,13 triliun) untuk sektor tersebut.

Kehadiran Higuain dkk pun membuat pengeluaran Juventus untuk urusan gaji pemain membengkak EUR 20 juta atau hampir Rp 300 miliar. Jika diakumulasikan dengan gaji pemain, staf pelatih, tim medis, serta pengelola rumput stadion, nominalnya mencapai EUR 220 juta atau Rp 3,23 triliun.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan