Polwan Bagikan Kue Peringatan Hari Ibu

bandungekspres.co.id– Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember merupakan ungkapan rasa kasih sayang anak terhadap orang yang melahirkannya. Pada hari itulah, sesuai dengan Dekrit Presiden No. 316 Tahun 1959, Presiden Soekarno menetapkan tanggal 22 Desember sebagai hari ibu dan dirayakan secara Nasional.

Polwan cantik
SUCI LEGINA/BANDUNG EKSPRES

PEDULI: Dalam rangka menyambut hari ibu, sejumlah Polwan cantik membagi-bagikan kue kepada kaum ibu di Mapolres Cimahi, kemarin.

Perayaan hari Ibu juga dilakukan oleh Satlantas Polres Cimahi dengan cara membagikan kue kepada ibu-ibu yang mengurus SIM di Polres Cimahi, Jalan Amir Mahmud, kemarin (21/12). Pemberian kue tersebut adalah ungkapan terima kasih terhadap ibu-ibu seluruh Indonesia. ”Ibu lah yang telah melahirkan kita, seseorang yang sangat berpengaruh dan penting,” ungkap Kasalantas Polres Cimahi, AKP Silfia Sukma Rosa.

Pentingnya peran Ibu sebagai wanita yang menjadi tonggak lahirnya generasi muda, diakui Selfi menjadikan wanita sebagai sosok teladan bagi anak-anaknya. ”Ibu adalah seseorang yang berada di rumah dan senantiasa memperhatikan anak-anaknya, Walaupun banyak perempuan bekerja, namun sosok ibu idealnya adalah tempat yang hangat dengan kelembutan dan kasih sayang,” ungkap polwan berparas cantik ini.

Betapa pentingnya peran Ibu juga diakui oleh salah seorang Ibu yang kebetulan tengah mengurus SIM di Polres Cimahi, Anggi (25). Ibu muda satu anak ini berupaya menjadi Ibu yang baik bagi anak-anaknya, Ibu yang mencerminkan kebulatan tekad untuk menjadikan anak-anaknya mempunyai budi pekerti yang baik, berwawasan, dan berkepribadian. ”Hari Ibu ini membuat saya berpikir untuk menjadi seorang Ibu yang mampu memotivasi anak-anaknya menjadi anak yang bangga terhadap keluarga, agama, dan tanah airnya. Seolah saya juga tertantang mendidik anak-anak berkepribadian kuat, agar kelak dapat berperan penting dalam kehidupan,” ungkapnya setelah ia mendapatkan kue kasih sayang.

Anggi berharap, semua Ibu di Indonesia dapat berperan lebih lagi dalam membangun bangsa, dimulai dari manjaga keluarganya. (mgc1/asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan