Dede Yusuf Terpilih Mufakat

[tie_list type=”minus”]Ketua Kwarda Periode 2015–2020[/tie_list]

KUNINGAN – Dede Yusuf kembali terpilih menjadi ketua Gerakan Pramuka Kwartir Daerah (Kwarda) Jawa Barat periode 2015–2020 dalam Musyawarah Daerah (Musda) XIII di Kuningan, Jawa Barat. Pemilihan ketua kwarda dilakukan secara musyarah mufakat pada Rabu (27/5) di Hotel Tirta Sanita, Kabupaten Kuningan.

Dede Yusuf merupakan calon tunggal ketua kwarda yang dipilih 26 kwartir cabang (kwarcab) se Jawa Barat. Sebelum pemilihan, terlebih dulu seluruh Kwarcab menerima tanpa catatan atas Laporan Pertanggung Jawaban kepengurusan Kwarda periode 2010–2015.

’’Seluruh Kwarcab memilih bulat mufakat untuk Kak Dede Yusuf lanjutkan periode selanjutnya sebagai ketua kwarda,’’ ujar Ketua Pelaksana Musda XIII Kwarda Pramuka Jawa Barat Baim Setiawan kemarin (28/5).

Menurut Baim, seluruh Kwarda memilih mufakat dikarenakan selama lima tahun Dede Yusuf memimpin Pramuka Jawa Barat meraih peningkatan pencapaian prestasi signifikan. ’’Pramuka Jabar menjadi terbaik kedua nasional, sebelumnya cuma tingkat wilayah, ini prestasi yang tidak bisa dibantah.’’

 Sementara itu, dalam sambutan acara penutupan, Dede Yusuf mengatakan, di masa periode 2015-2020 bertekad untuk menjadi kwarda tergiat pertama tingkat nasional.

Salah satu program andalannya adalah meluncurkan program tabungan Pramuka bekerja sama dengan Bank Jabar Banten (BJB). Penandatangan kerja sama tersebut dilakukan oleh Dede Yusuf bersama Direktur Utama BJB Ahmad Irfan disaksikan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Kamis (28/5).

’’Di hari pertama mengemban amanat sebagai ketua kwarda ini kita langsung bekerja me-launching dan menandatangani MoU dengan Bank Jabar membuat Tabungan BJB Pramuka,’’ terang Ketua Komisi IX DPR-RI ini.

Masih di ajang musda, Dede juga telah menandatangani MoU dengan Jawa Pos Group Wilayah Jawa Barat dalam program Indonesia Scout Challenge 2015-2016. Program tersebut bertujuan menguatkan dasar pendidikan karakter anak pada usia kelas 4 dan 5 SD. Namun, dalam kemasan kegiatan lomba yang lebih menyenangkan. (hen)

Tinggalkan Balasan