Elche 0 vs Real 2
ELCHE – Ambisi Real Madrid untuk melepaskan diri dari kejaran rival-rivalnya mampu terwujud pada jornada ke-24, Senin dini hari kemarin (22/2). Gap empat angka langsung dibuat Los Blancos begitu membubuhkan kemenangan ke-20-nya, saat mengalahkan tuan rumah Elche dua gol tanpa balas.
Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo menjadi penentu melesatnya Real menjauh dari kejaran. Benzema mengukir gol pembuka pada menit ke-56, dan dilengkapi Ronaldo 13 menit kemudian. Tambahan tiga angka pun menggenapkan perolehan poin Real menjadi 60.
Bandingkan dengan poin yang didapatkan Barcelona dan Atletico Madrid. Keduanya masih berada di bawah Real dengan masing-masing mengumpulkan 56 poin dan 53 poin. ’’Ini keuntungan, tetapi ini bukanlah hasil yang menentukan posisi di akhir musim,’’ ujar Ancelotti sebagaimana yang dikutip dari Football Espana.
Keuntungan, karena Real setidaknya minimal harus menjaga konsistensi tiga angka di kandang. Sebab, dari lawan tersisa pada musim ini, hanya Valencia yang punya potensi mencuri poin di Santiago Bernabeu. Sedangkan, laga tandang terberat hanya saat melawat ke Camp Nou, akhir Maret nanti.
Diakui Ancelotti, selipnya Barca sehari sebelumnya atas Malaga menjadi faktor tersendiri di balik torehan laga ke-100-nya bersama Real ini. Andai saja Barca tetap konsisten, maka gap satu poin tetap terbentang antara keduanya. ’’Kami terkejut dengan kekalahan itu,’’ cetusnya.
Menurut pelatih Italia ini, setelah petaka di Vicente Calderon—markas Atletico Madrid— awal Februari lalu, Iker Casillas dkk langsung bagaikan tersengat listrik. Para penggawa Real langsung meresponsnya dengan manis. Buktinya, tiga laga terakhir pasca kehancuran itu, diselesaikan tanpa sekalipun kebobolan.
Rata-rata dengan kemenangan dua gol, seperti atas Deportivo La Coruna (15/2), Schalke 04 (19/2), dan Elche. ’’Itu tandanya pertahanan kami sudah berkembang dengan bagus. Ini tadi, Elche juga punya kualitas dalam menyerang. Tapi organisasi pertahanan kami main lebih baik, antusias, dan penuh kualitas,’’ puji mantan pelatih Chelsea ini.