Maitimo Langsung Pasang Target

jabarekspres.com, BANDUNG – Persib Bandung resmi merekrut Raphael Maitimo melengkapi skuadnya guna menyongsong kompetisi Liga 1, yang dimulai pada 15 April 2017.

Pemain kelahiran Rotterdam, Belanda, 33 tahun lalu, itu mengaku senang akhirnya bisa bergabung dengan skuad berjulukan Pangeran Biru.

”Saya senang berada di sini, banyak pemain bagus, semoga tim ini bisa sukses,” ujar Maitimo, Minggu (2/4) malam.

Maitimo mengaku siap mengerahkan kemampuannya sebagai pengatur serangan di lini tengah Persib. Dia akan mengenakan kostum bernomor punggung 10 bersama Persib.

”Semoga bisa bikin sukses Persib musim ini. Mudah-mudahan saya bisa berkontribusi banyak buat tim ini,” ujar pria berdarah Minangkabau itu.

Maitimo juga menargetkan, bisa membawa Maung Bandung itu mengangkat trofi Liga 1 pada musim ini. ”Kenapa tidak untuk target juara. Saya pasti bisa membawa tim ini juara,” ujar Maitimo.

Pemain yang sempat berlaga bersama salah satu klub asal Belanda, Feyenoord Rotterdam itu mengatakan sudah lama memiliki niat untuk berseragam Maung Bandung. Namun, kata dia, waktu memang belum menghendaki Maitimo untuk mengindahkan tawaran Persib kala itu.

”Cukup sulit, saya membangun komunikasi sejak di Arema, tapi bukan untuk pindah. Waktu itu saya masih ada kontrak, tapi akhirnya tahun ini saya bisa bergabung dengan Persib,” ujarnya.

Maitimo pun mengatakan dukungan dari Bobotoh yang menyambut kedatangannya sangat luar biasa. Dalam acara peluncuran pemain Persib itu, animo Bobotoh memang luar biasa.

Rumput lapangan Stadion Siliwangi, yang biasanya berwarna hijau, seketika disulap menjadi biru dengan kehadiran Bobotoh yang meluber memadati area lapangan stadion.

”Saya senang dengan animo Bobotoh. Saya sangat menikmati launching tim saat ini. Saya sangat senang, dan kagum dengan Bobotoh,” katanya.

Sementarai itu, Pelatih Kepala Persib Djadjang Nurdjaman mengatakan, Maitimo menjadi punggawa terakhir yang direkrut Persib sebelum dihelatnya Liga 1 pada 15 April mendatang.

”Sudah satu bulan yang lalu saya membidik dia (Maitimo), sengaja saya sembunyikan semua biar surprise,” katanya. “Enggak ada pemain lain lagi, Maitimo terakhir,” sambungnya.

Sebelum berlabuh ke pinangan Persib, pemain naturalisasi Indonesia itu sempat bermain di beberapa klub Tanah Air, di antaranya Mitra Kukar pada musim 2013/2014.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan