Simak Cara Instalasi Pembaruan Aplikasi Dapodik 2026

Simak Panduan Instalasi Update Aplikasi Dapodik 2026
Simak Panduan Instalasi Update Aplikasi Dapodik 2026
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Ditjen PAUD Dikdasmen), Kemendikbudristek, kembali merilis pembaruan pada Aplikasi Dapodik 2026.

Versi terbaru ini merupakan bagian dari proses pemutakhiran data semester ganjil untuk tahun ajaran 2025/2026 yang wajib diikuti oleh seluruh satuan pendidikan di Indonesia.

Pembaruan ini bertujuan untuk menyesuaikan proses dan mekanisme pendataan Dapodik dengan program prioritas nasional, termasuk pengelolaan dana BOS dan kebijakan pendidikan lainnya.

Baca Juga:Cara Daftar Koperasi Merah Putih yang Resmi Diluncurkan PrabowoIni Cara Cepat Pinjam Saldo DANA Tanpa KTP, Cair hingga Rp500.000

Selain itu, sejumlah bug dari versi sebelumnya juga telah diperbaiki guna meningkatkan performa aplikasi.

Fokus Utama Pemutakhiran Aplikasi Dapodik 2026

Melalui laman resmi (https://dapo.kemendikdasmen.go.id), pihak kementerian mengimbau satuan pendidikan untuk memprioritaskan input data peserta didik yang naik kelas terlebih dahulu, sebelum melanjutkan pendataan siswa baru.

Di saat yang sama, pengisian data partisipasi BOSP juga harus dilakukan secara akurat.

Sesuai dengan Permendikdasmen No. 8 Tahun 2025 tentang Petunjuk Teknis BOS, setiap sekolah wajib menyelesaikan pengisian dan pemutakhiran Dapodik paling lambat 31 Agustus tahun anggaran berjalan.

Cara Instal Aplikasi Dapodik 2026

Karena dirilis dalam format installer, pengguna diwajibkan menghapus versi aplikasi Dapodik sebelumnya sebelum menginstal versi terbaru. Berikut ini langkah-langkah instalasi:

1. Unduh installer Dapodik 2026 di laman resmi (https://dapo.kemendikdasmen.go.id/unduhan)

2. Jalankan proses instalasi hingga selesai

3. Lakukan refresh pada browser dengan menekan Ctrl+F5

4. Registrasi aplikasi menggunakan akun sekolah

5. Login dengan username dan password

6. Pilih semester 2025/2026

7. Klik Masuk dan pastikan aplikasi menampilkan versi 2026

8. Input data sesuai kondisi riil satuan pendidikan

9. Login sebagai Kepala Sekolah

10. Klik tombol Sinkronisasi

Fitur Baru dan Perubahan di Aplikasi Dapodik 2026

Penambahan Fitur dan Validasi Baru

  • Validasi nilai rapor secara lebih ketat
  • Batasan usia maksimal untuk peserta didik baru jenjang SMP dan SMA
  • Validasi untuk peserta didik disabilitas
  • Deteksi guru tanpa jabatan GTK
  • Validasi tugas tambahan sesuai Permendikdasmen No. 11 Tahun 2025
  • Penambahan kurikulum SMK dan indikator PAUD HI
  • Referensi Orang Asli Papua (OAP) di data kesejahteraan GTK
  • Informasi daya tampung ditampilkan di dashboard jenjang SD hingga SMA Negeri
0 Komentar