JABAR EKSPRES – Bandung menawarkan berbagai pilihan tempat nongkrong dengan sajian matcha berkualitas, yang ada beberapa cafe matcha di Bandung yang jadi rekomendasi.
Tak hanya menyuguhkan rasa otentik dari teh hijau Jepang, deretan cafe berikut ini juga menawarkan suasana yang nyaman, cocok untuk bersantai bersama teman maupun bekerja dengan laptop.
Jika kamu pecinta matcha, berikut ini 3 cafe Matcha di Bandung yang wajib dikunjungi oleh para penikmat matcha sejati.
Baca Juga:Gilberto Ramirez Pertahankan Gelar WBA Kelas Jelajah Super Usai Kalahkan Yuniel DorticosAS Setujui Penjualan Sistem Panduan Bom ke Israel, Iran Tuntut PBB Akui Agresi
Rekomendasi Cafe Matcha di Bandung
1. Feel Matcha
Cafe matcha di Bandyng ini dikenal menyajikan varian minuman matcha yang beragam serta harga yang terjangkau, dengan kisaran harga Rp 25.000 – Rp 50.000,. Berlokasi strategis di pusat kota, Feel Matcha menjadi destinasi favorit para pencinta teh hijau Jepang yang ingin menikmati rasa otentik dengan sentuhan modern.
Menu yang ditawarkan mencakup berbagai pilihan menarik, mulai dari matcha latte klasik hingga kreasi unik seperti matcha float dan matcha tiramisu.
Desain interiornya yang cozy dan kekinian membuat suasana cafe terasa nyaman dan estetik, sangat cocok untuk tempat nongkrong santai atau bersantai sejenak dari kesibukan. Area outdoor yang tersedia juga menjadi nilai tambah bagi pengunjung yang ingin menikmati udara terbuka.
Keunggulan utama dari Feel Matcha terletak pada keseimbangan antara kualitas matcha yang prima dan harga yang ramah di kantong. Dengan berbagai pilihan menu berbasis matcha dan suasana yang menyenangkan, tidak heran jika Feel Matcha menjadi salah satu tempat cafe Matcha di Bandung untuk menikmati minuman matcha dalam suasana yang menyenangkan.
2. The Matcha Factory
The Matcha Factory merupakan cafe matcha di Bandung yang secara eksklusif mengangkat konsep teh hijau Jepang, mulai dari minuman hingga dessert. Cafe ini berlokasi di Bandung dengan akses yang mudah dijangkau, menjadikannya pilihan strategis bagi para pecinta matcha.
Dikenal menawarkan matcha berkualitas tinggi cafe ini memiliki harga berkisar Rp 50.000 – Rp 75.000. Salah satu menu unggulan yang paling direkomendasikan adalah ceremonial matcha, yaitu matcha premium yang disajikan sesuai tradisi Jepang.
