JABAR EKSPRES – Tidur siang dalam durasi singkat, yang kerap dikenal dengan istilah power nap, merupakan bentuk istirahat sebentar yang biasanya berlangsung antara 10 hingga 30 menit di tengah hari. Walau terlihat sepele, kebiasaan tidur siang singkat ternyata memberikan banyak sekali manfaat, baik bagi kesehatan fisik maupun kesejahteraan mental seseorang.
Aktivitas ini tidak hanya sekadar melepas penat, tetapi juga menjadi cara alami untuk meremajakan tubuh dan pikiran.
Banyak penelitian telah membuktikan bahwa tidur siang singkat bisa membuat seseorang lebih fokus, produktif, dan bahkan lebih sehat secara menyeluruh.
Baca Juga:5 Zodiak Kurang Beruntung Hari Ini, 26 Juni 2025: Aries hingga Pisces Harus Waspada!7 Produk Skincare Korea untuk Kulit Cerah, Nomor 3 Paling Favorit!
Berikut ini adalah dampak positif dari tidur siang selama 30 menit yang perlu kamu ketahui.
Dampak Positif Tidur Siang untuk Tubuh dan Pikira:
1. Mengembalikan Energi dan Mengurangi Rasa Lelah
Kelelahan fisik adalah hal yang wajar setelah separuh hari dihabiskan untuk bekerja atau beraktivitas.
Tidur siang selama 20–30 menit bisa menjadi waktu istirahat yang cukup untuk meregenerasi energi tubuh.
Ketika tubuh diberi waktu untuk beristirahat, otot-otot yang tegang bisa lebih rileks, detak jantung melambat, dan sistem tubuh bisa bekerja lebih optimal lagi.
Setelah bangun dari tidur singkat ini, tubuh akan terasa lebih segar dan siap menghadapi aktivitas selanjutnya dengan semangat baru.
2. Meningkatkan Konsentrasi dan Daya Fokus
Penurunan konsentrasi biasanya terjadi saat siang atau sore hari, terutama jika seseorang tidak cukup tidur di malam sebelumnya.
Tidur siang dapat membantu mengembalikan fokus dan kejernihan berpikir. Dengan istirahat sejenak, otak mendapat kesempatan untuk “di-reset”, sehingga bisa bekerja kembali secara maksimal.
Baca Juga:Ini 7 Alasan ONE: High School Heroes Jadi Drama Paling Rekomendasi, Wajib Masuk Watchlist!Perang Belum Usai, Israel Kehabisan Amunisi Usai Gempur Iran 12 Hari
Menurut sebuah studi dari NASA, para pilot yang tidur siang selama 25 menit menunjukkan peningkatan kewaspadaan hingga 54% dan peningkatan kinerja sebesar 34%.
Ini membuktikan bahwa tidur singkat memiliki dampak nyata terhadap peningkatan fungsi otak.
3. Meningkatkan Suasana Hati
Rasa cemas, kesal, atau stres di tengah hari dapat memengaruhi produktivitas dan hubungan sosial. Salah satu cara alami untuk memperbaiki suasana hati adalah dengan tidur siang sejenak.
Selama tidur, tubuh menurunkan kadar kortisol hormon stres yang memengaruhi emosi negatif.
