Prediksi dan Link Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia: Menghindari Antiklimaks demi Trofi

Prediksi dan Link Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia: Menghindari Antiklimaks demi Trofi
Foto ilustrasi prediksi dan link live streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/2025. Sumber: medsos X @TheoHernandez.
0 Komentar

JABAR EKSPRES – AC Milan dan Bologna menjadi dua tim yang memperebutkan tofi di partai final Coppa Italia 2024/2025. Kedua tim akan bertanding di Stadio Olimpico pada Kamis 15 Mei 2025 pukul 02:00 WIB.

Sudah sampai ke babak puncak Coppa Italia maka jelas Milan maupun Bologna enggan perjalanannya berakhir antiklimaks. Mereka berdua memiliki misi serupa yaitu menang dan meraih gelar juara.

Situasi Bologna sedang sulit sebab tanpa kemenangan dalam tiga pertandingan terakhirnya di seluruh ajang. Terakhir kali mereka menang adalah atas Empoli 2-1 pada babak semifinal bulan lalu.

Baca Juga:Baru Hadir Hari Ini 14 Mei! Kode Redeem FC Mobile Berhadiah Eks Kompatriot MessiPara Pengganti 4 Pemain Persib yang Absen Kontra Persita, Ada Bek Dadakan Lagi?

Di liga pun demikian. Riccardo Orsolini cs tak pernah meraih kemenangan selama tiga laga terakhirnya sejak menang 1-0 melawan Inter Milan.

Terlebih lagi form lima laga terakhirnya nyaris sempurna: empat kemenangan dan sekali kalah saja. Berbeda dengan Bologna yang hanya menang dua kali dari lima pertandingan terakhir, termasuk gagal menang dalam tiga laga terakhir secara beruntun.

0 Komentar