17-21 Maret 2025, Ayo ke Balkot Ramadhan Fest 2025!

JABAR EKSPRES – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor resmi menggelar Balkot Ramadhan Fest 2025 yang dimulai 17 – 21 Maret 2025. Balkot Ramadhan Fest merupakan festival tahunan yang bertujuan mendukung pertumbuhan UMKM dan menjaga stabilitas pangan.

Festival ini mengusung konsep kolaborasi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat guna menciptakan ekosistem ekonomi yang lebih berkelanjutan.

Acara yang berlangsung di Plaza Balai Kota Bogor ini menghadirkan 120 booth UMKM dan delapan mobil layanan publik, dengan total 246 UMKM, 16 penyedia pangan, tujuh ritel modern, dan 13 gerai pelayanan publik yang siap melayani masyarakat.

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, secara resmi membuka acara ini. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, pelaku usaha, dan Badan Pangan Nasional (Bapanas) dalam menjaga harga dan ketersediaan pangan di Kota Bogor.

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama jajaran saat menghadiri pelaksanaan Balkot Ramadhan Fest 2025. (Foto: Diskominfo Kota Bogor)
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama jajaran saat menghadiri pelaksanaan Balkot Ramadhan Fest 2025. (Foto: Diskominfo Kota Bogor)

“Balkot Ramadhan Fest ini tidak hanya menjadi wadah bagi UMKM untuk memasarkan produk mereka, tetapi juga merupakan bentuk sinergi dengan Bapanas dalam memastikan pasokan dan harga pangan tetap stabil,” ujar Dedie A. Rachim dalam sambutannya.

Selain bazar UMKM, festival ini juga menghadirkan berbagai layanan publik bagi masyarakat, di antaranya perpanjangan SIM, pembayaran zakat, listrik, PDAM, dan pajak, konsultasi perizinan dan pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB), konsultasi pangan, kesehatan, dan keluarga, pengaktifan identitas kependudukan digital hingga penukaran uang layak edar.

Dedie A. Rachim berharap festival ini dapat membantu masyarakat memperoleh bahan pangan dengan harga lebih terjangkau serta meningkatkan daya saing UMKM di Kota Bogor.

“Kami ingin memastikan harga tetap stabil dan pasokan aman, sehingga masyarakat bisa menjalani bulan Ramadan dengan nyaman,”harapnya.

 

Menariknya, penyelenggaraan Balkot Ramadhan Fest 2025 tidak menggunakan dana APBD Kota Bogor. Selama kurun tiga tahun terakhir, acara ini berjalan berkat dukungan sponsor dan mitra kerja, yang terus berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan tahunan ini.

“Sinergi yang kuat antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat akan membawa manfaat besar. Semoga festival ini terus berkembang dan menjadi agenda yang selalu dinantikan warga Kota Bogor,” kata Dedie A. Rachim.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan