Kapan Malam Nisfu Syaban 2025? Catat Jadwal dan Amalan yang Dianjurkan

JABAR EKSPRES – Malam Nisfu Syaban menjadi salah satu malam istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia. Malam ini diyakini sebagai waktu penuh keberkahan, di mana Allah SWT membuka pintu pengampunan dan rahmat-Nya bagi hamba-hamba-Nya yang memohon ampun dan berdoa dengan tulus.

Lantas, kapan tepatnya malam Nisfu Syaban 2025? Apa saja amalan yang bisa dilakukan untuk menyambut malam yang penuh kemuliaan ini? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Secara bahasa, Nisfu Syaban berasal dari bahasa Arab, di mana “Nisfu” berarti pertengahan, dan “Syaban” adalah salah satu bulan dalam kalender Hijriyah. Dengan demikian, malam Nisfu Syaban merupakan malam yang jatuh pada pertengahan bulan Syaban, tepatnya pada tanggal 15 Syaban dalam penanggalan Hijriyah.

Malam ini dianggap sebagai salah satu malam yang penuh dengan limpahan rahmat, di mana Allah SWT memberikan pengampunan kepada hamba-hamba-Nya yang memohon dengan tulus. Oleh karena itu, banyak umat Islam yang memanfaatkan malam ini dengan memperbanyak ibadah, seperti shalat malam, membaca Al-Qur’an, dan memanjatkan doa.

Baca juga : Jadwal dan Keutamaan Puasa Nisfu Syaban 2024

Berdasarkan kalender Hijriyah, malam Nisfu Syaban jatuh pada tanggal 15 Syaban 1446 H, yang dalam penanggalan Masehi bertepatan dengan Jumat, 14 Februari 2025. Pada malam tersebut, umat Islam dianjurkan untuk meningkatkan ibadah dan memohon ampunan kepada Allah SWT.

Malam Nisfu Syaban merupakan kesempatan emas bagi setiap Muslim untuk meningkatkan keimanan dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Berikut beberapa amalan yang dianjurkan:

  1. Membaca Surat Yasin – Banyak ulama menganjurkan untuk membaca Surat Yasin sebanyak tiga kali dengan niat yang berbeda, yaitu untuk panjang umur dalam ketaatan, kelancaran rezeki, dan husnul khatimah (akhir hayat yang baik).
  2. Shalat Malam – Shalat Tahajud dan shalat Hajat sangat dianjurkan untuk dilakukan pada malam ini guna memohon ampunan dan keberkahan.
  3. Berzikir dan Memohon Ampunan – Perbanyak istighfar dan membaca doa-doa pengampunan agar Allah SWT menghapus dosa-dosa yang telah lalu.
  4. Membaca Doa Malam Nisfu Syaban – Salah satu doa yang dianjurkan dibaca pada malam Nisfu Syaban adalah:

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan