Sudarsono juga menyampaikan keinginannya untuk mewujudkan visi yang sejalan dengan Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi, agar Kota Banjar menjadi pintu gerbang Jawa Barat.
“Identitas Jawa Barat harus terlihat sejak pintu masuk, dan Kota Banjar ini menjadi pintu gerbangnya yang berbatasan dengan Jawa Tengah. Oleh karena itu, ke depan, area sekitar Alun-Alun akan dijadikan lokasi yang ramah bagi pejalan kaki di trotoarnya, serta akan dibangun budaya-budaya khas Jawa Barat,” tegas Sudarsono. (CEP)