Cara Mudah Cek Bantuan PIP Langsung dari HP, Dapat hingga Rp 1,8 Juta!

Dana PIP Tahap 2 2025 Sudah Cair, Begini Cara Cek Saldonya!
Dana PIP Tahap 2 2025 Sudah Cair, Begini Cara Cek Saldonya!
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Siapa nih yang penasaran dengan Program Indonesia Pintar (PIP) dari pemerintah? Program ini benar-benar jadi penyelamat buat kita yang butuh dukungan finansial untuk pendidikan.

PIP, atau Program Indonesia Pintar, adalah program keren yang dibuat pemerintah lewat Kemdikbud Ristek.

Tujuannya? Membantu para siswa yang terkendala biaya supaya tetap bisa sekolah tanpa stres mikirin uang.

Bantuan PIP ini diberikan berdasarkan jenjang pendidikan.

Berikut rinciannya:

Baca Juga:Ini Jadwal Lengkap Pertunjukan Barongsai di Bandung Spesial Imlek 2025Cara Bikin Feed dan Reels Instagram 2025 Tetap Kece, Anti Terpotong!

  • SD/SDLB/Paket A: Rp 450.000 per tahun.
  • SMP/SMPLB/Paket B: Rp 750.000 per tahun.
  • SMA/SMK/SMALB/Paket C: Rp 1.800.000 per tahun.

Nominal ini pastinya cukup membantu untuk beli buku, seragam, atau kebutuhan sekolah lainnya. Jadi, jangan sampai kelewatan ya buat cek apakah kamu termasuk penerima PIP tahun ini.

Cara Cek Penerima PIP via HP

Ini dia cara gampang buat tahu apakah kamu atau adikmu termasuk penerima PIP. Nggak perlu ribet ke kantor, cukup buka HP, dan ikuti langkah-langkah ini:

  • Buka Situs Resmi PIP
    Pertama, akses laman resmi PIP di pip.kemdikbud.go.id.
  • Pilih Opsi “Pencarian Penerima PIP”
    Setelah halaman terbuka, cari menu “Pencarian Penerima PIP” di halaman utama.
  • Masukkan Data Penting
    Masukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan tanggal lahir.
  • Cek Hasilnya
    Klik “Cari Data” dan hasilnya akan langsung muncul. Kamu bisa lihat apakah termasuk penerima bantuan atau nggak.

Gampang banget, kan? Sekarang nggak ada alasan buat nggak cek bantuan ini.

Kenapa Program Ini Penting?

Buat aku, PIP adalah bentuk perhatian nyata dari pemerintah. Dengan adanya program ini, siswa dari keluarga kurang mampu bisa tetap bersekolah tanpa harus khawatir soal biaya.

Kita bisa fokus belajar dan meraih mimpi tanpa hambatan. Kalau kamu atau keluargamu memenuhi syarat, jangan ragu buat memanfaatkan program ini.

0 Komentar