Jadwal Mepeling Disdukcapil Kota Bandung 19 – 22 Juni 2024, Urus Akta hingga IKD Mudah!

JABAR EKSPRES – Mepeling adalah program layanan dari Disdukcapil Kota Bandung yang menyediakan berbagai layanan seperti pembuatan akta kelahiran, akta kematian, dan juga Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Mepeling merupakan kepanjangan dari “Memberikan Pelayanan Keliling”.

Mobil Mepeling dirancang akan dijadwalkan di beberapa wilayah dengan tujuan membantu warga dalam pengurusan administrasi kependudukan dan memberikan konsultasi terkait data kependudukan.

Dilansir dari Instagram @humas_bandung, berikut jadwal Meperling Disdukcapil Kota Bandung untuk tanggal 19 Juni hingga 22 Juni 2024:

1. Akta Kematian (Hanya untuk warga kecamatan setempat)

Tanggal : 19 – 21 Juni

Waktu : 09.00 = 14.00 WIB

Lokasi :

– Kantor Kecamatan Batununggal

– Kantor Kecamatan Coblong

Persyaratan

– Mengisi formulir F – 2.01, download di: bit.ly/formulirdisdukcapilbdg

– Surat kematian dari pihak medis/kelurahan/putusan pengadilan/surat pernyataan kematian dari kepolisian/maskapai

– KK & KTP-El yang meninggal dunia

– Fotokopi dokumen perjalanan RI bagi WNI bukan penduduk

– SK Pengangkatan RT (jika pelapor adalah ketua RT)

2. Pengecekan dan Konsultasi Data Kependudukan (Untuk Umum)

Tanggal : 19-21 Juni

Waktu : 09.00- 14.00

Lokasi :

– Disdik Kota Bandung

– Disdik Provinsi Jawa Barat

3. Perekaman KTP-el, Aktivasi IKD, Konsultasi Data Kependudukan (Untuk Umum)

Waktu : 09.00- 14.00

Tanggal dan Lokasi :

– 19 Juni : Gedung Sate

– 22 Juni : Sabuga

BACA JUGA: Usai Idul Adha, Ini Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung 19 – 22 Juni 2024

Persyaratan Perekaman KTP-EI

– Mengisi F.102, download di disdukcapil.bandung.go.id/download

– Kartu Keluarga

Usia minimal 17 tahun

 

Persyaratan Aktivasi IKD

– KTP-El yang bersangkutan

– HP Android minimal versi 7 atau HP IOS

 

 

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan