Alasan KJP Tahap 1 Mei 2024 Terlambat Cair, Ini Jadwal Terbaru!

JABAR EKSPRES – Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP) Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta mengungkapkan alasan KJP Tahap 1 tahun 2024 terlambat dalam penyalurannya pada Mei 2024.

Alasan KJP tahap 1 tahun 2024 terlambat cair disampaikan karena masih perlu adanya penyesuaian dalam proses verifikasi dan validasi data para calon penerima manfaat.

“Keterlambatan disebabkan karena proses verifikasi dan validasi data calon penerima KJP Plus yang perlu disesuaikan,” demikian informasi yang dikutip dari Instagram @upt.p4op, Sabtu (8/6/2024).

Namun demikian, pencairan KJP tahap 1 tahun 2024, yang semula direncanakan untuk bulan Mei, telah dipastikan akan dilaksanakan pada bulan Juni 2024, berikut informasinya.

Jadwal Terbaru Pencairan KJP Tahap 1 Tahun 2024

Dikutip dari @upt.p4op, pencairan KJP tahap 1 tahun 2024 akan dijadwalkan minggu kedua bulan Juni 2024 pada tahap pertama.

“Kami pastikan pencairan KJP Plus Tahap I Tahun 2034 akan dilakukan pada minggu kedua bulan Juni 2024,” tulis keterangan P4OP Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.

Meski begitu, tanggal pasti pencairan tidak diungkapkan dengan jelas untuk minggu kedua tersebut.

Sehingga, para penerima manfaat dapat terus memantau informasi melalui situs web atau akun media sosial resmi Dinas Pendidikan DKI Jakarta atau P4OP Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.

BACA JUGA: KJMU dan KJP Mei 2024, Kapan Cair? Siswa Khawatir Hingga Akhir Bulan Belum Ada Hilal

Pihak P4OP Dinas Pendidikan Jakarta menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan pencairan KJP tahap 1 2024 tersebut.

“Kami mohon maaf atas kekhawatiran yang ditimbulkan. Kami berusaha terus memberikan pelayanan terbaik,” jelasnya.

 

 

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan