Kurangnya Sosialisasi Lingkungan, Warga Sariwangi KBB Ngeluh Tarif Pengangkutan Sampah Naik

Diena berharap, untuk setiap wilayah di Desa Sariwangi memiliki bak sampah masing-masing agar tidak menumpuk di satu tempat, khusunya bagi lembaga pendidikan tersebut.

“Harapannya semoga disetiap wilayahnya itu punya tempat sampahnya sendiri, jadi mereka buang ditempatnya masing-masing jadi semua rata gitu tidak buang semua disini,” harapnya.

Menurut Diena, pemerintah perlu melakukan perbaikan pada sistem pengangkutan sampah dan meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat. Ia juga mencatat adanya kebiasaan masyarakat membuang sampah sembarangan di tempat yang tidak semestinya.

“Dari sisi pemerintahnya harus diperbaiki lagi, sistem pengangkutan sampahnya, sosialisasi ke masyarakatnya, termasuk disini saya lihat masyarakat buang sampah semua di depan itu,” pungkasnya. (Mong)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan