Mencatat Prakiraan Hujan Lebat di Kota Bandung Sepekan Kedepan

BANDUNG, JABAR EKSPRES – Hujan lebat dengan intensitas sedang hingga tinggi diketahui bakal menerjang sebagian wilayah Jawa Barat (Jabar), tidak terkecuali sekitar wilayah Kota Bandung. Hal ini terjadi diprakirakan pada sepekan kedepan.

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kota Bandung, Teguh Raya menerangkan, ada sejumlah faktor yang menyebabkan peristiwa hujan lebat itu bisa terjadi. Diantaranya ada pembentukan awan atau peningkatan curah hujan.

“Suhu muka laut di sekitar perairan utara Jawa Barat masih relatif hangat. (Ini) mengindikasikan potensi penambahan uap air ke wilayah Indonesia,” jelas Rahayu, pada Rabu (27/12).

Termasuk sebagian Jabar, menurutnya, selaras dengan kelembaban relatif yang cukup tinggi, lalu aktifnya gelombang atmosfer tipe Rossby Equatorial. Serta labilitas atmosfer secara umum berada pada kategori labil sedang hingga kuat.

BACA JUGA: Siap Siaga Pergantian Tahun, Basarnas Kantor SAR Bandung Lakukan Simulasi VAR

“Dalam sepekan kedepan, diprakirakan terdapat beberapa faktor yang berpengaruh terhadap pembentukan awan. Dan terjadinya peningkatan curah hujan di sebagian wilayah Jawa Barat (tersebut),” terangnya.

Sebagian wilayah Jawa Barat yang mengalami peningkatan hujan, yakni meliputi hujan sedang hingga lebat. Intensitas hujan yang dapat terjadi ini berada pada skala lokal dan durasi singkat.

Berdasarkan keterangan yang diterima Jabar Ekspres, pada Rabu hingga Kamis, 27-28 Desember 2023, diketahui bahwa Kota Bandung diantaranya. Lantas muncul peringatan dini dari BMKG Kota Bandung.

“Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada rentang waktu antara siang hingga malam hari,” pungkasnya.

BACA JUGA: Banyak Pohon Tumbang, Diskar PB Kota Bandung Ungkap Begini

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan