Lilis menuturkan, jika ibunya sempat terjebak di dalam rumah karena tertimpa reruntuhan rumah semi permanen di depannya.
“Ibu juga sempat terjebak karena terhalang sama puing-puing rumah dan gak bisa keluar. Sempat kebasahan juga, tapi akhirnya ibu bisa keluar karena dibantu sama tetangga,” ungkapnya.
Selain itu, Lilis menyebutkan jika rumah semi permanen ini milik salah satu warga bernama Dadan (46).
Lilis menjelaskan jika pada saat kejadian, pemilik rumah sedang tidak berada di tempat. Sehingga tidak ada korban jiwa.
“Pemiliknya lagi keluar, jadi pas kejadian enggak ada di rumah. Cuman barang-barangnya itu berantakan semua bahkan ada yang ke bawa sama aliran sungai juga,” terangnya.
Lilis pun membeberkan, akibat dari kejadian ini, rumah ibunya beserta sepeda motor miliknya rusak.
“Beruntung ibu cuman kejebak aja, karena saya kaget dan panik terus terus lihat ibu juga,” imbuhnya.
Sementar menurut Lilis, kejadian ini bukan hanya terjadi di wilayahnya, bahkan ada beberapa rumah yang rusak juga akibat hujan deras dan angin kencang.
“Akibat angin puting beliung bukan hanya di daerahnya saja tapi di daerah lain juga ada rumah yang rusak,” pungkasnya. (Agi)
Baca juga: Forum Santri dan Pemprov Jabar Bersinergi Perkuat Moderasi Beragama di Kalangan Muda