JABAR EKSPRES – Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menyinggung soal ancaman penjajahan pada masa modern, dalam pidato memperingati Hari Pahlawan di Balaikota Bandung, pada Jumat (10/11).
Peringatan Hari Pahlawan pada tahun ini membawa tema “Semangat Pahlawan Untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan Dan Kebodohan”, menurutnya tema itu mesti menjadi renungan bersama perihal masa depan bangsa.
Dia menegaskan, selayaknya masyarakat Indonesia mesti mempunyai semangat para pahlawan. lalu mulai tergerak untuk membangun negeri dengan potensi dan profesinya.
BACA JUGA: Waspada! Kasus Cacar Monyet Bertambah di Jabar, Begini Kata Dinkes Jabar
“Tema ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kini kian nyata,” kata Bambang saat memberi sambutan.
Terlebih menurutnya, Republik Indonesia adalah negara dengan penuh karunia. “Kita merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa,” ucap Bambang.
Dia melanjutkan, seperti diantaranya penuh akan tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, serta segala kandungan bumi yang menyimpan banyak mineral di Indonesia.
Masa depan nanti, lanjut Bambang, justru akan menjadi tantangan yang sebenarnya bagi para generasi penerus. Baik itu dalam mempertahankan maupun mengelola hasil kekayaan alam tersebut.
Lantas dirinya mengingatkan, kendati perjalanan itu takkan berjalan cukup berat. Namun keyakinan soal masa depan cerah yang datang, dipastikan bisa terasa di indonesia.
“Tidak mudah memang. Tapi pasti bisa, karena pahlawan bangsa telah mengajarkan nilai-nilai perjuangan yang jika diikuti niscaya membawa jejak kemenangan,” pintanya.
“Semangat untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok negeri,” pungkasnya. (zar)