JABAR EKSPRES – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) telah memperkenalkan layanan Buy Now Pay Later (BNPL) atau Paylater pada tanggal 30 September 2023.
Menurut BCA, Paylater BCA hadir untuk memberikan pengalaman bertransaksi yang lebih praktis, aman, dan nyaman kepada pengguna.
Lihat juga : Simak! Begini Cara Aman Dapat Kuota Gratis dari Telkomsel
Layanan ini dapat di akses melalui aplikasi myBCA, yang memungkinkan pengguna melakukan transaksi dengan mengambil opsi pembayaran tunda melalui pemindaian QRIS.
Pengembalian pembayaran dapat di lakukan dalam tenor yang dapat di pilih oleh pengguna.
Paylater BCA memiliki batas kredit hingga Rp 20.000.000,00 dengan mekanisme pembiayaan yang dapat di gunakan kembali (revolving).
Pengguna dapat memilih tenor cicilan mulai dari 3, 6, atau 12 bulan dengan suku bunga hingga 2% flat per bulan.
Untuk saat ini, terdapat promo cicilan dengan bunga 0% untuk tenor 1 dan 3 bulan hingga 31 Januari 2024. Dan bunga 1,25% untuk tenor 6 dan 12 bulan hingga 31 Maret 2024.
Proses pengajuan fasilitas Paylater dapat di lakukan melalui aplikasi myBCA, dan transaksi di merchant QRIS menggunakan aplikasi myBCA.
Pembayaran tagihan wajib di lakukan melalui autodebet dari rekening BCA.
Cara Daftar Paylater BCA
Untuk mendaftar Paylater, berikut langkah-langkahnya :
1. Masuk ke myBCA, pilih menu Paylater.
2. Baca Info Produk dan klik Aktifkan.
3. Lakukan input foto e-KTP.
4. Konfirmasi e-KTP dan NIK.
5. Input foto Tanda Tangan.
6. Lengkapi Informasi Lainnya.
7. Konfirmasi dengan mengklik Aktifkan.
8. Input PIN.
9. Pengajuan aktivasi akan di proses dalam waktu maksimal 24 jam.
Cara Transaksi BCA Paylater
Untuk melakukan transaksi Paylater di myBCA, berikut langkah-langkahnya :
1. Masuk ke myBCA, pilih menu QRIS.
2. Pindai QRIS dari merchant.
3. Pilih sumber dana dan klik Paylater.
4. Kemudian, masukkan jumlah pembayaran dan pilih tenor pembayaran.
5. Konfirmasi transaksi.
6. Input PIN.
7. Transaksi berhasil.
Sementara syarat untuk menggunakan Paylater BCA, nasabah harus memiliki BCA ID terlebih dahulu.
Cara Nonaktif BCA Paylater
Jika Anda ingin menonaktifkan layanan Paylater, berikut langkah-langkahnya :
1. Masuk ke menu Akun Saya, pilih Kontrol Akun, dan klik Perubahan Status Paylater. Geser tombol hingga berwarna abu.