Praktis Banget! 9 Aplikasi Pinjol yang Cepat Cair, Bisa Tanpa Rekening Bank

JABAR EKSPRES – Bagi yang membutuhkan uang tunai dengan cepat tetapi tidak memiliki rekening bank, tidak perlu khawatir lagi, karena ada 9 layanan pinjaman online atau pinjol yang cepat cair dan dapat mengirimkan uang langsung ke e-wallet pilihanmu.

Dijamin kamu bisa mendapatkan pinjaman dengan cepat dan mudah tanpa syarat yang rumit!

Sekarang ini, banyak layanan fintech yang menawarkan jasa pinjaman uang online langsung ke e-wallet.

BACA JUGA: 3 Pinjol Langsung Cair ke Rekening Tanpa Bunga dengan Limit Hingga Rp30 Juta

Penasaran dengan daftar layanan pinjol tanpa harus punya rekening pribadi? Yuk, langsung simak ulasannya di bawah ini!

CashCepat

Ingin pinjaman cepat dengan pencairan langsung ke dompet digital? APK pinjol ini, “CashCepat,” adalah solusinya!

Aplikasi pinjol legal yang berizin OJK ini memproses dana pinjaman untuk cair ke e-wallet, salah satunya adalah DANA e-wallet.

Bagaimana cara pinjam uang di DANA CashCepat? Simak langkah mudah berikut:

  • Download aplikasi CashCepat.
  • Daftar dengan nomor handphone yang aktif.
  • Klik “Dapatkan Kuota” untuk mengajukan pinjaman.
  • Lengkapi identitas sesuai KTP.
  • Isi rincian akun Dana untuk pencairan pinjaman.

Julo

Butuh pinjol yang dapat dicairkan ke DANA dengan limit fleksibel? Julo punya solusinya!

Julo adalah pinjol cair ke bank digital yang sedang populer di kalangan masyarakat saat ini.

Aplikasi pinjaman online legal yang diawasi oleh OJK ini menawarkan limit mulai dari Rp 500.000, hingga Rp 15.000.000, dan tenor 3 hingga 9 bulan.

Setelah pengajuan sukses, kamu bisa memilih Dana sebagai e-wallet untuk pencairan.

Caranya sangat mudah, berikut langkah-langkahnya:

  • Buka fitur ‘Dompet Digital’ di halaman utama.
  • Pilih kirim DANA, masukkan nomor HP terdaftar di akun Dana, pilih nominal dan jangka waktu.
  • Konfirmasi dengan PIN dan tanda tangan.
  • Uang akan langsung masuk ke Dana!

SPinjam

Apakah kamu pengguna Shopee? Kabar gembira, kini ada pinjol pakai e-wallet “SPinjam” yang hadir khusus untukmu!

Spinjam adalah layanan pinjol resmi dari Shopee berupa uang tunai.

Tidak seperti Shopee Paylater, dana Spinjam bisa kamu tarik dari bank dan digunakan untuk berbelanja di Shopee atau untuk melunasi tagihan mendesak di luar aplikasi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan