Lukmansyah Tak Terpilih BCAD di PKS, Pindah ke Demokrat!

Jabar Ekspres – Kancah Politik Kota Sukabumi kembali menghangat dan memberikan suasana baru, Lukmansyah anggota dewan dari PKS itu kini berlabuh ke partai demokrat.

Dikonfirmasi oleh Jabar Ekspres pada Jum’at (29/9/2023) pagi, dirinya membenarkan bahwa sekarang ia berlabuh ke partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

“Tentang perpindahan saya ke demokrat itu betul, jadi saya sudah bergabung,” Ujarnya kepada Jabar Ekspres.

BACA JUGA: Jelang Akhir Masa Jabatannya, Bima Arya Bakal Lakukan Rotasi Mutasi Besar-besaran

Sebelumnya, ia di PKS tidak kembali dicalonkan menjadi Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) untuk pileg di 2024 nanti, kendati demikian ia merasa tak masalah dan menerima keputusan itu.

“Secara pribadi saya mengikuti aja ketika dari awal proses pencalonan di partai sebelumnya saya tidak dicalonkan, muncul di Daftar Calon Sementara (DCS) pun tidak dicalonkan, dan saya mengikuti itu,” Ungkapnya.

Namun menurut dirinya, banyak dorongan dari tokoh masyarakat serta sahabat kang lukman, yang meminta untuk kembali mencalonkan diri di pileg 2024 nanti.

“Sebenarnya terkait saya harus maju lagi itu dorongan dari masyarakat dan tokoh yang menginginkan agar saya maju kembali di pileg 2024,” Paparnya.

Kemudian ia berpamitan dengan partai sebelumnya (PKS) untuk kemudian berlabuh ke partai demokrat.

“Hari jumat 22 september lalu, saya dengan para relawan dan tokoh masyarakat bersama tim mengadakan pertemuan, menentu partai mana yang cocok atau pas dengan karakter kita, di putuskan lah pada hari itu di demokrat,” Ucapnya.

“Hari Sabtu pagi 23 september saya bertemu dengan guru saya di PKS, saya sampaikan ijin pamit saya ke beliau, bahwa saya per hari ini tidak bisa membersamai di PKS. Saya sampaikan alasannya dan saya sampaikan di pileg 2024 saya ada di parpol lain. Info tersebut juga mungkin di sampaikan ke forum DPTD PKS kota Sukabumi,” Ujar dirinya.

Kemudian ia mendatangi DPC Demokrat Kota Sukabumi Sabtu (23/9/2023) sekira pukul 17.00 WIB untuk mendaftarkan sebagai kader demokrat.

BACA JUGA: SBY Dikabarkan Bakal Turun Gunung Menangkan Prabowo Subianto Jadi Presiden

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan