Murah dan Ada di Mana Saja, ini Makanan dan Minuman Penangkal ISPA Akibat Polusi Udara

Baca juga : Cuma Dua Bahan ini Bakal Usir ISPA dari Tubuh Kamu

3. Wortel

Wortel mengandung Beta-karoten, yang memiliki sifat alami sebagai antioksidan yang baik untuk memelihara kesehatan, kulit, organ reproduksi, serta menjaga daya tahan tubuh agar kuat melawan infeksi.

Beta karotin dalam wortel akan diolah jadi vitamin A. Yang menjadi anti oksidan tinggi, yakni dari 100 gram wortel mengandung antioksidan hingga 1,7 mmol.

4. Pepaya

Pepaya mengandung Likopen yang merupakan antioksidan dengan kadar tinggi. Likopen bisa ditemukan dalam buah dan sayuran yang berwarna cerah.

Antioksidan likopen mempunyai berbagai khasiat yang dipercayai baik untuk kesehatan.

Misalnya, mencegah penyakit kanker tertentu, menjaga fungsi otak dan kesehatan mata, melindungi kulit dari penyakit, hingga memperkuat tulang.

Semakin rendah kadar likopen dan beta karoten, semakin tinggi risiko seseorang mengalami berbagai penyakit seperti ISPA.

5. Mangga

Mangga mengandung flavonoid yang merupakan sekelompok zat kimiawi yang termasuk sebagai antioksidan. Flavonoid ini memiliki sifat yang dapat menangkal efek radikal bebas dan mengurangi peradangan.

Menurut beberapa studi, asupan makanan yang mengandung flavonoid bisa mencegah banyak penyakit, seperti penyakit jantung, kanker, stroke dan diabetes.

Itulah lima makanan dan minuman yang bisa menjadi penangkal penyakit ISPA yang ditimbulkan dari polusi udara, karena mengandung anti oksidan tinggi.

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan