Pengguna iPhone Keluhkan Update iOS 17 Bikin Baterai Cepat Habis

JABAR EKSPRES – Update iOS 17 di laporkan oleh pengguna iPhone sebagai penyebab baterai cepat terkuras.

Sejumlah pemilik iPhone telah membagikan keluhan mereka di media sosial, mengungkapkan bahwa setelah melakukan update iOS 17. Daya tahan baterai perangkat Apple mereka menurun dengan signifikan.

Lihat juga : Deretan Fitur Baru iOS 17 ini Harus Dicoba oleh Pengguna iPhone

Sebagai contoh, pengguna dengan nama @it***moke menyatakan, “iOS 17 adalah pembunuh baterai. Sudah tidak sabar menyambut 17.0.1.”

Sedangkan @v**hz mengatakan, “OH TUHAN IOS 17 KURAS BATERAI BENAR-BENAR GILA,”.

Lalu, ada juga yang berkomentar, “iOS 17 yang baru menghabiskan bateraiku banget.”

Di lansir dari NY Post, keluhan seputar pembaruan iOS yang mengakibatkan daya tahan baterai menurun bukan hal baru. Karena, masalah serupa juga muncul saat perilisan iOS 15 dan iOS 16.

Hal ini terjadi karena proses pembaruan dapat menghabiskan waktu berjam-jam atau bahkan berhari-hari untuk menjalankan tugas latar belakang.

Selain itu, pembaruan ke versi perangkat lunak terbaru juga dapat membuat iPhone yang lebih lama menjadi lambat. Dan beberapa fitur iOS 17 mungkin tidak dapat di akses di semua perangkat.

Lalu, apa yang bisa di lakukan dalam situasi ini? Menurut yang di laporkan CNET, lakukan penggunaan ponsel secara normal selama beberapa hari sambil menunggu dampak jangka pendek pada daya tahan baterai dari pembaruan tersebut.

Secara bertahap, konsumsi daya baterai kemungkinan akan kembali normal.

iOS 17 membawa sejumlah fitur baru, termasuk NameDrop, yang memungkinkan pengguna iOS 17 untuk berbagi informasi kontak melalui AirDrop dengan mendekatkan iPhone mereka ke iPhone lainnya.

Lihat juga : Elon Musk Ungkap Rencana Twitter alias X Tidak Lagi Gratis

Namun, perlu di ingat bahwa tidak semua fitur iOS 17 akan tersedia di semua negara.

Penting untuk di catat bahwa hanya iPhone XR/XS ke atas yang dapat update dan bisa menjalankan iOS 17, dan iPadOS 17 hanya kompatibel dengan iPad generasi ke-6, iPad Mini generasi ke-5, iPad Air generasi ke-3, dan iPad Pro generasi ke-2 ke atas.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan