Viral Kasus Aplikasi FEC, Kenali Ciri-Ciri Modus Investasi Bodong

JABAR EKSPRES – Viral soal aplikasi FEC yang rupanya banyak digandrungi oleh beberapa masyarakat di Indonesia.

Namun kini, aplikasi FEC tengah trending di media sosial diduga sudah banyak pengakuan para korban yang merupakan anggota kehilangan uangnya.

Diketahui dari berbagai sumber, aplikasi FEC tersebut merupakan platform e-commerce yang memberikan penawaran kepada penggunanya dengan sistem investasi.

Di samping soal viralnya aplikasi tersebut, penting bagi masyarakat mengetahui dan mengenali ciri-ciri modus investasi ilegal agar masyarakat tidak terjerumus dan merugikan diri sendiri.

Mengutip dari laman resmi Kementerian Keuangan, investasi juga biasa disebut dengan penanaman modal.

Investasi menjasi salah satu aktivitas penanaman uang atau modal (aset berharga) dengan tujuan memperoleh keuntungan.

BACA JUGA: Resmi Tutup! Aplikasi FEC Shop Indonesia Ternyata Scam Berskema Ponzi, Bisakah Uang Kembali?

Kementerian keuangan membeberkan sejumlah ciri modus investasi bodong alias ilegal seperti di bawah ini.

Ciri- ciri modus investasi ilegal

1. Memiliki informasi yang tidak jelas soal proses bisnis investasinya. Investasi bodong biasanya berasal dari perusahaan yang tidak jelas latar belakangnya. Sehingga tidak punya nilai kredibilitas dalam mengelola dana investasi. Perusahaan investasi bodong juga tidak terdaftar di OJK. Jadi pastikan Anda teliti dan waspada dalam memilih perusahaan investasi.

2. Investasi bodong biasanya memberikan penawaran bonus apabila berhasil mendapatkan member baru. Setelah Anda ikut investasi bodong, biasanya pengelola investasi akan memberikan tugas kepada Anda untuk mencari investor baru. Jika dapat calon investor baru, Anda bisa memperoleh bonus tertentu. Maka tidak heran jika investasi bodong tidak ada matinya dan semakin menyebar luas dengan mudah.

3. Investasi bodong menjanjikan keuntungan yang tidak wajar dalam waktu singkat dan tanpa risiko.  Perlu Anda pahami, keuntungan dari investasi tidak bisa didaparkan secara cepat dan dalam kurun waktu yang singkat. Namun investasi bodong, punya penawaran yang menggiurkan berupa keuntungan yang tinggi dalam waktu singkat. Jadi harap berhati-hati ya!

4. Tak hanya itu, ciri investasi bodong juga menjanjikan aset yang diinvestasikan aman dan memberikan jaminan pembelian kembali. Namun investasi yang benar tidak akan pernah menjanjikan keuntungan pasti dan jaminan pembelian kembali.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan