JABAR EKSPRES- Bandung lagi-lagi dikejutkan dengan sebuah foto bersalju di beberapa titik di Kota Bandung. Hal itu sempat ramai di Twitter bahkan cukup banyak orang yang sempat percaya.
Sebuah akun Twitter @txtdaribandung mengunggah foto-foto jika Bandung sedang dihujani oleh salju.
Namun ternyata foto tersebut hanyalah editan saja tetapi tetap membuat warganet sedikit kagum dengan hasil editan tersebut.
BACA JUGA: Foto di Bandung Turun Salju Viral, Asli Terjadi atau Tidak?
Bandung saat ini memang sedang dalam kondisi yang cukup dingin bahkan BMKG juga sudah memprediksi jika Bandung akan mengalami udara dingin.
Foto-foto tersebut kini sudah mendapat reaksi dari warganet seperti salah satu komentar dari @nadhilahHafsyah yang menyebutkan jika “Bagaimana dengan kami orang Ciwidey kalau kopo bersalju”.
Lalu ada juga komentar dari @ozamudasai yang berkomentar “Kopo bersalju” foto-foto tersebut memang terlihat lebih nyata dan terlihat bukan editan.
BACA JUGA: Viral! UFO di Gunung Bromo Gemparkan Wisatawan
Banyak juga netizen yang berharap jika foto salju ini benar adanya dan nampaknya akan persiapan membeli jaket yang cukup tebal.
Namun nampaknya jika kondisi seperti di Indonesia ini sangat tidak mungkin terjadinya hujan salju karena Indonesia terkenal dengan cuaca tropis.
Apalagi Indonesia hanya memiliki dua musim yaitu musim panas dan musim hujan sehingga tidak mungkin jika Indonesia hujan salju.
Akan tetapi foto-foto ini terlihat lebih nyata dan seperti gambaran jika Bandung terjadi hujan salju. Banyak netizen yang juga kagum dengan hasil editan foto tersebut.
Seperti foto di Stasiun Bandung ini yang terlihat lebih nyata serta seakan-akan Bandung memang diguyur salju.
Nah, menurut kamu hasil editan fotonya gimana?