Jalan-jalan di Ibu Kota! 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta yang Wajib Dikunjungi

JABAR EKSPRES – Bagi kamu yang sedang mengunjungi Ibu Kota Indonesia, ada 5 rekomendasi tempat wisata di Jakarta untuk kamu yang wajib dikunjungi.

Jakarta adalah ibu kota Indonesia yang merupakan sebuah kota yang penuh dengan kehidupan dan keberagaman budaya.

Baca juga: Lokasi Syuting Film Onde Mande!, Intip Pesona Danau Maninjau Sumatera Barat: Danau Vulkanik yang Menyimpan Fenomena

Selain sebagai pusat bisnis dan pemerintahan, tempat wisata di Jakarta juga menawarkan berbagai wisata yang menarik dan juga populer cocok untuk liburan bersama teman-teman atau keluarga.

Berikut 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta:

  1. Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) adalah destinasi wisata yang mempersembahkan miniatur Indonesia dalam satu tempat.

Di sini, pengunjung dapat melihat miniatur rumah adat, bangunan bersejarah, dan berbagai atraksi budaya dari seluruh nusantara.

TMII juga menawarkan wahana permainan dan teater imax yang bisa kamu mainkan bersama anak-anak dan juga teman-teman kamu.

 

  1. Ragunan Zoo

Bagi kamupecinta hewan, Ragunan Zoo adalah tempat yang sempurna untuk kamu dikunjungi bersama keluarga dan teman-teman.

Terletak di Jakarta Selatan, Ragunan Zoo menampung lebih dari 3.600 hewan dari berbagai spesies. Pengunjung dapat melihat berbagai binatang seperti gajah, singa, harimau, dan masih banyak lagi.

 

  1. Museum Nasional

Untuk mengeksplorasi sejarah dan budaya Indonesia, kamu bisa kunjungi Museum Nasional di Jalan Medan Merdeka Barat. Museum ini memiliki koleksi yang luas, termasuk arkeologi, etnografi, numismatik, seni, dan keramik.

Pengunjung akan mendapatkan wawasan yang mendalam tentang sejarah Indonesia melalui berbagai artefak dan eksibisi yang menarik.

 

  1. Ancol Dreamland

Ancol Dreamland adalah kompleks wisata terbesar di Jakarta yang menawarkan berbagai atraksi dan wahana yang cocok untuk keluarga.

Di sini kamu dapat menikmati pantai, taman hiburan, waterpark, dan bahkan berselancar di Dunia Fantasi (Dufan), taman hiburan terkenal di Jakarta.

 

  1. Monumen Nasional (Monas)

Monumen Nasional atau Monas adalah simbol kebanggaan Indonesia dan salah satu landmark terkenal di Jakarta. Pengunjung dapat naik lift ke puncak Monas dan menikmati pemandangan kota Jakarta dari ketinggian.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan