JABAR EKSPRES- Grup idola K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS) akan menerbitkan buku pada bulan Juli yang berisi tentang perjalanan karier mereka selama 10 tahun terakhir dalam 23 bahasa, termasuk bahasa Indonesia.
Menurut laporan Yonhap pada hari Kamis, buku yang berjudul “Beyond the Story: 10-year Record of BTS” diterbitkan sebagai perayaan 10 tahun debut Bangtan Sonyeondan di industri musik K-pop.
Buku ini akan dirilis pada tanggal 9 Juli, yang bertepatan dengan “ARMY day”, yaitu perayaan ulang tahun para penggemar setia BTS.
BigHit Music mengungkapkan bahwa buku tersebut sebagian besar berisi wawancara dengan BTS tentang perjuangan, tantangan, dan pertumbuhan yang mereka alami sejak pembentukan grup hingga menjadi ikon pop abad ke-21.
Variety melaporkan bahwa “Beyond the Story” ditulis oleh jurnalis Myeongseok Kang bersama para anggota Bangtan Sonyeondan . Selain tulisan, buku ini juga akan menampilkan foto-foto eksklusif.
Di Indonesia, buku “Beyond the Story: 10-year Record of BTS” akan diterbitkan oleh TransMedia Pustaka. Edisi bahasa Korea atau edisi aslinya sudah dapat dipesan melalui skema pra-pemesanan mulai tanggal 15 Juni hingga 9 Juli 2023. Untuk informasi lebih rinci, penggemar di seluruh dunia dapat mengunjungi situs web BigHit Music.
Saat ini, grup pria ini sedang mengadakan festival perayaan ulang tahun mereka yang bertajuk “BTS 10th Anniversary Festa” di beberapa lokasi di Seoul, Korea Selatan, mulai tanggal 12 hingga 25 Juni 2023. BTS sering mengadakan festival setiap tahun bersama para penggemar untuk merayakan hari jadi debut mereka yang jatuh setiap tanggal 13 Juni.