Menu Idul Adha: Resep Rendang Daging Istimewa Favorit Keluarga, Enaknya Nampol

JABAR EKSPRES – Siapa tak kenal Rendang, makanan terenak di dunia ini berasal dari Indonesia tepatnya Padang Sumatera Barat. Rendang Padang biasanya berbahan dasar daging sapi atau kerbau, namun untuk menu Idul Adha kali ini, kita bisa memodifikasinya menggunakan daging kambing.

Keistimewaan Rendang daging ini terletak pada penggunaan bumbunya yang melimpah, sehingga bumbu bisa meresap sempurna kedalam serat-serat daging yang empuk.

Untuk mendapatkan cita rasa rendang daging khas Padang, kita bisa menggunakan resep asli dari Padang, atau bisa juga menyesuaikan dengan selera kita.

Penggunaan bumbu-bumbu yang lengkap dan tepat membuat rendang daging ini akan terasa lebih terasa lebih lezat dan mengeluarkan aroma yang menggugah selera.

Selain masalah bumbu, pemilihan daging yang tepat juga sangat mempengaruhi kelezatan rendang, terutama pada teksturnya.

Saat memiliki banyak daging kurban, orang biasanya akan membuat sate atau gule. Lalu sisanya baru dibuat aneka lauk lainnya, salah satunya rendang.

Dengan cara memasak yang tepat rendang bisa kuat hingga berhari-hari, padahal salah satu bahannya menggunakan kelapa yang dikenal tidak tahan lama.

Namun dengan tehnik masak tertentu kamu akan mendapatkan rasa rendang yang semakin nikmat setelah dihangatkan berhari-hari.

Berikut resep rendang daging yang sangat direkomendasikan sebagai menu saat hari raya Idul Adha nanti.

Resep Rendang Daging

Proses memasak 2 jam, takaran untuk 5 porsi.

Bahan-bahan

1 kg daging sapi
2 butir kelapa tua
Bumbu marinasi daging
2 sdt ladaku bubuk
1 sachet kaldu sapi bubuk
1 sdt ketumbar bubuk

Bahan 1

8 siung bawang putih
10 siung bawang merah besar
6 butir kemiri utuh
1 ons Cabai keriting merah (rebus terlebih dahulu)
3 cm jahe
1 sdt Jinten
sedikit Pala
2 sdt Merica bubuk
2 sdt ketumbar

Bahan 2

1/2 butir kelapa gongseng
6 siung bawang merah iris
Bunga lawang sedikit
1 buah lengkuas iris, geprek
4 lembar daun jeruk
2 lembar daun kunyit
3 lembar daun salam
2 batang sereh
Garam, gula, penyedap rasa

Cara Membuat

Langkah 1

Rebus daging 15 menit
Diamkan hingga dingin
Iris daging tipis-tipis
Geprek 2x daging dengan ulekan, agar ketika dimasak bumbu meresap

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan