Mudah dan Enak, Ini 4 Resep Bakso yang Bisa Dicoba!

Baca Juga: 4 Resep Ceker Ayam yang Punya Rasa Nikmat dan Nampol!

Bakso Ayam

Bahan-bahan:

  • 1/2 dada ayam beku
  • 1 siung bawang putih
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt garam
  • 1 butir telur
  • 3 sdm tepung kanji
  • Daun bawang
  • Bawang goreng (untuk kuah)

Cara Membuat:

  • Cuci bersih ayam beku lalu potong dadu,
  • Blender daging ayam beku tanpa kulit dan tulang dengan menambahkan bawang putih, telur, garam, merica, dan kaldu jamur,
  • Jika sudah halus tambahkan kecap secukupnya, 3 sdm tepung kanji,
  • Blender kembali sampai adonan cukup kental dan mengumpal,
  • Didihkan air lalu matikan kompor,
  • Bentuk adonan bakso menjadi bulat-bulat,
  • Lalu rebus kembali hingga mendidih,
  • Setelah itu tambahkan daun bawang, bawang goreng, kaldu jamur, dan garam,
  • Koreksi rasa,
  • Bakso ayam siap dinikmati.

Baca Juga: 4 Resep Olahan Mie Nikmat yang Harus Kamu Coba!

Bakso Tahu Kulit Udang

Bahan-bahan:

Bahan Inti
  • 350 gr tahu putih
  • 50 gr tepung terigu
  • 30 gr tepung tapioka
  • 3 siung bawang merah (sedang)
  • 3 siung bawang putih (kecil)
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk

Bahan Rendaman Bakso

  • Secukupnya air
  • Secukupnya es batu

Bahan Kuah

  • 200 gr kulit dan kepala udang
  • 50 gr wortel, iris tipis
  • 1 btg daun bawang (potong sedang)
  • 3 btg seledri (potong sedang)
  • 1 siung bawang putih (geprek)
  • 1 ruas jahe (geprek)
  • 1/4 buah bawang bombay (iris tipis)
  • 500 ml air
  • 3 sdm minyak

Bahan Lain

  • 100 gr daging udang (potong dadu)
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1 btg daun bawang (iris tipis)

Cara Membuat:

  • Siapkan semua bahan-bahan,
  • Haluskan tahu, bawang putih, bawang merah sampai bertekstur lembut,
  • Tambahkan tepung terigu, tepung tapioka, garam, gula, merica bubuk, dan aduk rata,
  • Ambil 1/2 adonan lalu bentuk bulat-bulat,
  • Didihkan air (dengan api sedang) kemudian rebus bakso tahu sampai mengapung,
  • Jika sudah lalu angkat bakso dan rendam di air es selama 10 menit,
  • Panaskan minyak dalam wajan,
  • Tumis kulit udang, bawang bombay, bawang putih, jahe sampai harum,
  • Tuangkan air dan masukkan wortel, seledri, dan daun bawang, dan aduk rata,
  • Masak sampai mendidih dan matang, lalu saring,
  • Rebus kaldu udang, gula garam, merica bubuk sampai mendidih, dan cek rasa,
  • Masukkan udang dan bakso sampai matang dan meresap (gunakan api sedang),
  • Kemudian tambahkan irisan daun bawang,
  • Sajian bakso tahu kulit udang.