5 Makanan Sehat Agar Paru-Paru Tetap Sehat di Saat Puasa

JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan rekomendasi makanan sehat untuk menjaga kesehatan paru-paru kamu di saat menjalani puasa.

Kita harus banget menjaga kesehatan organ tubuh kita biar badan tetap sehat saat menjalani puasa, termasuk juga menjaga kesehatan paru-paru.

Nah, ada nih lima jenis makanan sehat yang bisa membantu menjaga kesehatan paru-paru kamu.

Jadi, kamu bisa makan lima buah-buahan ini untuk membersihkan paru-paru kamu.

Namun, pastinya harus mengimbanginya juga dengan pola hidup sehat lainnya, kayak rajin berolahraga gitu.

Buah-buahan seperti apel, jeruk, bit, dan buah beri, bisa kamu jadikan pilihan makanan yang baik untuk membersihkan paru-paru.

BACA JUGA: Cek Sekarang! THR PNS 2023 Cair Hari Ini, Sri Mulyani: Sudah Mulai Dicairkan 4 April 2023

Buah-buahan

Di dalam buah-buahan itu ada banyak nutrisi penting seperti nitrat, kalium, vitamin C, flavonoid, beta karoten, lutein, dan antosianin yang baik buat paru-paru.

Selain buah-buahan, kamu juga bisa makan sayur-sayuran seperti paprika, kol merah, dan tomat untuk membersihkan paru-paru.

Sayur-mayur

Sayur-sayuran itu mengandung vitamin C, likopen, antosianin, serat, dan magnesium yang juga dipercaya bisa membantu membersihkan paru-paru.

Kacang-kacangan seperti edamame, brazil, almond, dan mete juga bisa menjadi pilihan makanan pembersih paru-paru.

Kacang-kacangan itu mengandung nutrisi penting seperti isoflavon, selenium, dan magnesium.

BACA JUGA: Ada 2 Bantuan Resmi dari Pemerintah Sebelum Lebaran, Rp600.000 Siap Cair, Ayo Siap-Siap!

Kunyit

Kamu juga bisa makan kunyit, yang merupakan salah satu rempah yang bisa dijadikan sebagai pilihan makanan pembersih paru-paru.

Kunyit mengandung senyawa kurkumin yang berperan sebagai antioksidan dan antiradang, yang baik buat kesehatan paru-paru.

Olahan Susu

Terakhir, susu dan produk olahannya seperti yoghurt dan keju mengandung kalsium, kalium, fosfor, dan selenium yang juga dipercaya bisa membantu membersihkan paru-paru.

Nutrisi-nutrisi itu juga bisa menjaga kesehatan dan fungsi paru-paru.

Kesehatan paru-paru memang sering diabaikan. Padahal, paru-paru itu sangat penting buat tubuh kita supaya oksigen bisa ke seluruh tubuh.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Tutup Mulut Atas Perkara Dugaan Transaksi Janggal 349 Triliun

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan