JABAR EKSPRES – Bulan Ramadhan telah memasuki 10 hari terakhirnya, Dalam sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan umat Muslim sedang berlomba-lomba mencari dan meraih pahala demi mendapatkan malam Lailatul Qadar.
Namun, bagaimana jika seorang Muslimah sedang mengalami menstruasi atau sedang haid pada malam Lailatul Qadar ini? Apakah masih ada amalan tertentu yang bisa di lakukan?
Namun, sebelum kita membahas hal tersebut, kita harus mengetahui terlebih dahulu larangan-larangan yang harus di hindari oleh seorang Muslimah yang sedang menstruasi selama bulan Ramadhan.
baca artikel lainnya : Hukum Tidur saat Puasa dalam Islam
Dalam islam Seorang muslimah sedang mengalami haid atau menstruasi, tidak boleh berpuasa, salat, membaca Al Quran, tawaf, atau berhubungan seksual.
Ia juga tidak boleh berdiam diri atau iktikaf di masjid sampai haid-nya selesai. Meski demikian, masih ada beberapa ibadah lain yang bisa di lakukan dan mendatangkan pahala.Menstruasi pada Malam Lailatul Qadar
Namun, masih ada beberapa ibadah lain yang bisa di lakukan dan tetap memberikan pahala bagi Muslimah.
Ibadah-ibadah tersebut dapat di lakukan baik selama masa menstruasi maupun di luar masa menstruasi. Sehingga, meskipun sedang menstruasi, hal ini tidak akan menghalangi seorang Muslimah untuk mendapatkan keutamaan Lailatul Qadar.
Amalan Saleh bagi Muslimah yang Sedang Menstruasi
Meskipun terdapat beberapa ibadah yang tidak bisa di lakukan oleh Muslimah selama menstruasi, namun hal ini tidak berarti bahwa mereka tidak dapat melakukan amalan saleh lainnya. Beberapa amalan saleh yang dapat di lakukan oleh Muslimah selama seumur hidup tanpa terhalang oleh masa menstruasi antara lain:
baca artikel lainnya : 5 Sholawat Yang sangat Dianjurkan Pada Bulan Ramadhan
Pertama berzikir Meskipun tidak bisa melaksanakan salat, puasa, dan ibadah wajib lainnya, hal ini tidak menghalangi Muslimah untuk berzikir. Zikir adalah suatu hal yang sangat di anjurkan bagi Muslimah selama menstruasi. Oleh karena itu, hal ini dapat di lakukan sepanjang waktu, termasuk selama 10 hari terakhir Ramadhan untuk mencapai Lailatul Qadar.
Selain berzikir, membaca Salawat juga di perbolehkan bagi muslimah. Amalan baik ini dapat di lakukan sepanjang tahun, seumur hidup tanpa di batasi oleh periode haid.