Link Tes Ujian Halu via Google Form untuk Ukur Seberapa Parah Kehaluan Kamu

JABAR EKSPRES – Jika kamu suka membayangkan artis atau seseorang yang kamu sukai menjadi pasangan kamu, maka coba ikuti link tes halu di Google Form untuk mengukur seberapa parah kehaluan yang kamu miliki.

Tidak ada salahnya jika kamu ingin mencoba menjawab beberapa pertanyaan yang ada di link tes halu via Google Form ini karena setiap orang pernah mengalami kehaluan.

Ketika kamu mengikuti tes ini, jangan khawatir data email kamu diambil orang, karena tes ini bersifat privat dan hanya sebagai hiburan semata.

Setiap orang memiliki tingkat kehaluan yang berbeda-beda, mulai dari yang rendah hingga tidak bisa membedakan mana yang halu dan kenyataan.

Hal ini bisa memicu kejadian yang tidak diinginkan, seperti mengikuti seseorang yang kamu suka hingga mencari tahu setiap saat di mana dia sedang berada.

Maka dari itu, kamu perlu menjawab soal yang disediakan di link tes ujian halu secara jujur sesuai dengan apa yang kamu rasakan.

BACA JUGA : Link Tes Ujian Bucin via Google Form untuk Ukur Siapa yang Paling Bucin

Jangan khwatir dengan hasilnya karena tes kehaluan hanya bersifat hiburan yang bisa kamu kerjakan di saat waktu luang.

Link Tes Halu Via Google Form untuk Ukur Kehaluan

Secara definitif, halu adalah keadaan di mana seseorang berpikir dan bertindak sesuai dengan imajinasinya tanpa melihat kenyataan yang ada.

Seperti contohnya, kamu membayangkan menjadi pacar seorang artis korea hingga mengaku-ngaku ke banyak orang jika artis tersebut adalah pacar kamu. Padahal, kamu belum pernah sama sekali bertemu dengannya bahkan berinteraksi sekalipun.

Ciri-ciri orang halu adalah:

  1. Terobsesi akan sesuatu baik itu seseorang, hewan, maupun suatu benda
  2. Selalu mengumbar sesuatu yang tidak nyata
  3. Selalu meyakinkan orang lain akan status palsumu
  4. Manipulatif
  5. Tidak suka dinasihati
  6. Anti sosial

Sifat halu masih bisa dianggap wajar selama menyadari bahwa hal yang kamu bayangkan itu tidak nyata. Namun, apabila itu sudah mengganggu kenyamanan orang lain, maka kamu harus segera memeriksakan diri ke psikolog.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan