Perkuat Sinergi Layani Masyarakat, PPNI Jabar dan PMI Lakukan MoU

BANDUNG  – Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Barat (Jabar) melakukan Memorandum of Understanding (MoU) atau menandatangani Nota Kesepahaman bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Jabar, Kamis 2 Maret 2023.

MoU kedua instansi kemanusiaan itu dilakukan dalam rangka meningkatan sinergitas dalam memberikan layanan sosial dan kemanusiaan terhadap masyarakat.

Ketua PPNI Jabar, Budiman mengatakan, Nota Kesepahaman tersebut, merupakan turunan dari kerjasama antara DPP PPNI dan PMI pusat.

“Ini merupakan bentuk sinergitas dan kerjasama, terutama ketika terjadi bencana di tengah masyarakat Jawa Barat,” ujar Budiman, usai MoU di Aula Wisma PMI Jabar, Kota Bandung, Kamis 2 Maret 2023.

Menurutnya, PPNI Jabar memiliki perawat gawat darurat dan badan penanggulangan bencana, yang akan cepat tanggap ketika terjadinya kejadian bencana.

“Jadi PPNI dan PMI memiliki SDM ketika terjadinya bencana, dan kita bisa menggerakkan perawat yang ada di seluruh Jawa Barat,” ujarnya.

Dikatakannya, perawat dan PMI sudah lama saling bekerjasama dalam bidang kesehatan, contohnya di rumah sakit atau ketika pelaksanaan donor darah ditengah masyarakat.

“Kita terus bersinergi antara PPNI dan PMI, sehingga lebih bermanfaat bagi masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Ketua Pengurus PMI Jabar, Irjen Pol. (Purn) Adang Rocjana berharap, agar sinergi tersebut dapat berjalan dengan baik saat melakukan tanggap bencana di Jawa Barat.

“Lebih banyak yang saling tolong menolong lebih bagus, tapi kalau tidak terkoordinasi dengan baik, maka akan lebih menimbulkan kurang sinkronisasi dan bantuan yang berlebihan,” ujar Adang Rocjana.

Ia menerangkan, PPNI memiliki perawat yang terlatih, serta PMI yang memiliki SDM yang tanggap ketika terjadi bencana. Sehingga dengan adanya koordinasi dan komunikasi, bantuan yang diberikan dapat lebih baik.

“Saya berharap sinergitas dan kerjasama PMI dan PPNI ini, membuat kita gotong royong dan memperkuat kebersamaan dalam penanggulangan kebencanaan dan berbagai hal lainnya di masyarakat Jabar,” harapnya. (bbs)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan