Lagi-Lagi ‘Dirujak’ Netizen, Jerome Polin Sampaikan Permohonan Maaf

Jabarekspres.com- Selebgram dan juga influencer Jerome Polin kembali mendapat hujatan dari netizen. Ia membuat konten dengan kedua temannya sambil berjoget-joget dan menggunakan baju dokter.

Hal itu disinyalir membuat netizen geram. Yang membuat warganet geram adalah kalimat yang disertai di video tersebut. Ugiadam Farhan Firmansyah yang mengunggah konten tersebut menuliskan kalimat “Mohon maaf, kami sudah berusaha semaksimal mungkin”. Kalimat tersebut selama ini sering digunakan dokter kepada keluarga pasien dalam situasi yang tidak menguntungkan bahkan tak jarang berujung pada hilangnya nyawa seseorang.

Sebenarnya kalimat “kami sudah berusaha semaksimal mungkin” adalah ucapan dokter pada pasien dalam sinetron-sinetron religi. Namun berbeda dengan netizen hal tersebut memancing netizen untuk ‘merujak’ Jerome Polin. Akhirnya Jerome Polin pun buka suara. kemudian menyampaikan permohonan maafnya lewat tiga buah unggahan di Instagram Story-nya pada Minggu (26/2/2023) malam.

Lalu beberapa warganet juga turut menghujat Jerome Polin. Seperti netizen Twitter dibawah ini.

HUJATAN WARGANET

“Ngeliat kemarin pasien meninggal di depan mataku dan bilang ke keluarganya kalo harus dilepas monitor dan masker O2nya and my supervisor literally said those words,” tulis Rizka melalui Twitter.

“Dan melihat influencer yang tidak peka ini mengolok-oloknya. Wow, tidak heran kenapa semua orang membencimu,” lanjutnya menyayangkan aksi Jerome.

Twit tersebut pun langsung viral dan didukung oleh warganet, termasuk sejumlah figur publik. Bahkan, mereka pun turut mengkritik Ekida dan Farhan.

“Kalimat di video itu biasanya kami sampaikan kepada keluarga saat pasien sudah mendekati akhir hayat dan semua upaya untuk coba menolong pasien sudah dikerahkan. Rasanya kurang pas/kurang pantas dibawa ke konteks lain. Apalagi pake joget-joget. Mohon untuk lebih peka dan hati-hati,” tulis dr. Andi Khomeini Takdir (@dr_koko28) membalas twit tersebut.

“Wah sakit,” balas kreator konten Indonesia, Reza Oktovian (@yourbae) mengkritik ketiga TikTokers tersebut.

“Melihat tingkah laku Jerome telah mengingatkan saya akan sebuah nasehat lama, ‘menjadi pintar saja tidak cukup karena yang membedakan antara manusia dengan hewan adalah akal dan adab’,” tulis akun @sufisijawara.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan