Pemancing Keluhkan Keberadaan Eceng Gondok di Jembatan Sasakbubur Bandung Barat

BANDUNG BARAT – Lautan eceng gondok menutupi aliran sungai Saguling yang tepat berada di bawah jembatan Sasakbubur, Desa Mekarmukti, Kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Salah seorang pemancing, Badru, 30 tahun, mengatakan lautan eceng gondok itu mulai melimpah pada tahun 2022 lalu.

“Mulai banyak tahun kemarin, sampai menutup banyak gini,” kata Badru saat ditemui oleh Jabar Ekspres, Kamis 19 Januari 2023.

Badru juga menyebutkan hal itu menyebabkan para penambak ikan dan pemancing kesulitan mendapatkan ikan.

“Jadi sulit dapat ikan, dulu gak seperti ini,” bebernya

Meski demikian, Jembatan Sasakbubur ini menyita perhatian warga, mereka beristirahat sambil melihat pemandangan lautan gulma eceng gondok di bawah jembatan tersebut.

“Bagus aja pemandangannya,” ucap Arvi (25), salah seorang warga asal Bandung Barat.

Tidak hanya itu, menurut pedagang yang berada di sekitar Jembatan Sasakbubur, pemandangan tersebut kerap dijadikan warga sebagai tempat wisata dan mengambil klip video musik artis lokal.

“Suka ramai kalau Sabtu dan Minggu, kadang juga ada yang mengambil klip video musik sama artis-artis lokal, atau bahkan photo pra-wedding,” ucap pedagang yang tak mau menyebut namanya ini.

Ia juga mengatakan, ada warga yang sengaja datang dari Kabupaten Bandung untuk melihat perairan Waduk Saguling dan ada juga yang sengaja memancing ikan.

“Ada yang suka sengaja datang, anak muda biasanya dari Ciwidey, Banjaran, dan Soreang biasanya,” ucapnya. (mg1)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan